Potret Miris Anak Burung Makan Puntung Rokok Bekas Manusia

- Kamis, 4 Juli 2019 | 10:59 WIB
Facebook
Facebook

Soerang fotografer tidak sengaja memotret penampakan miris seekor anak burung yang sedang mencapit puntung rokok bekas manusia. Foto tersebut dipotret pada 20 Juni 2019 di pantai St. Pete di Florida, Amerika.

Fotografer tersebut juga memotret momen dimana induk bayi burung itu mengambil puntung yang dicapit oleh sang anak. Dalam unggahannya, fotografer tersebut juga menyertakan caption yang berisikan sebuah pesan untuk para perokok.

"Jika Anda merokok, jangan tinggalkan puntung rokok Anda," tulis Fotografer yang bernama Mason itu di akun Facebooknya.

"Sudah saatnya kita membersihkan pantai dan berhenti memperlakukannya seperti satu nampan abu raksasa. #nobuttsforbabies," lanjutnya.

Mason menjelaskan bahwa anak burung tersebut mengira bahwa puntung rokok yang ditemuinya itu adalah makanan. Puntung rokok sendiri menjadi sampah yang paling sering dijumpai di pantai-pantai yang ada di Florida.

Menurut laporan dari Santa Cruz County Tobacco Education Coalition, ada triliunan puntung rokok yang mengotori jalan hingga pantai di seluruh dunia. "Ada 4,5 triliun puntung rokok yang mengotori jalan-jalan, taman, dan pantai di seluruh dunia. Kebanyakan orang tidak menyadari bahwa puntung terbuat dari selulosa asetat, plastik yang tidak pernah sepenuhnya hancur," ujar Rachel Kippen, dari Santa Cruz County Tobacco Education Coalition.

 

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X