Kisruh Hujan Buatan: BPPT Tak Terima Dituding Offside oleh Anies

- Jumat, 5 Juli 2019 | 18:29 WIB
ANTARA/Nova Wahyudi
ANTARA/Nova Wahyudi

Kepala Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT), Hammam Riza, membantah tudingan Gubernur Anies Baswedan soal "offside" hujan buatan. Hammam menegaskan wacana itu disampaikan pihaknya berdasarkan permintaan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI. 

Hammam mengaku BPPT telah melakukan rapat dengan Tim Gubernur untuk Percepatan Pembangunan (TGUPP) demi membahas program hujan buatan. Agenda itu juga dihadiri Balai Besar Teknologi Modifikasi Cuaca (BBTMC). 

"Itu hasil rapat. Sesuai yang disampaikan pihak DKI karena DKI butuh cepat. DKI dalam hal ini diwakili oleh TGUPP minta TMC dilakukan sebelum tanggal 15 (Juli), di mana tanggal itu anak-anak sudah mulai masuk sekolah, dan kami siap," kata Hammam. 

BPPT meyakini Pemprov akan memakai teknologi tersebut jika berkaca dari hasil rapat. Apalagi, teknologi yang digunakan adalah milik anak bangsa. 

"Pak Anies menginginkan solusi terhadap polusi udara yang matang untuk jangka panjang. Sedangkan TMC sudah matang untuk jangka pendek, seperti mengatasi kebakaran hutan, dan lahan, sebagai upaya mitigasi bencana," tutur Hammam. 

Sebelumnya, Anies menilai BPPT terlalu terburu-buru memberikan informasi kepada publik soal rencana hujan buatan untuk mengatasi polusi di ibukota. 

Anies menganggap wacana hujan buatan dengan TMC masih dalam tahap pengkajian. Kemudian, setelah semuanya rampung, baru dikemukakan kepada masyarakat. 

"Soal hujan, nanti sudah matang baru diumumkan. Menurut saya, BPPT offside tuh. Jadi sebelum matang, sebelum semuanya siap baru kami umumkan. Kalau kita hanya menjadi perdebatan saja," ujar Anies.

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X