Buka Lagi Posko Pengaduan Warisan Ahok, Ini Kata Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono

- Selasa, 18 Oktober 2022 | 13:00 WIB
Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono, buka lagi posko pengaduan di Balai Kota (Dok. Pemprov DKI Jakarta)
Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono, buka lagi posko pengaduan di Balai Kota (Dok. Pemprov DKI Jakarta)

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono membuka kembali posko layanan pengaduan di Balai Kota DKI Jakarta. Program ini sempat dilakukan pada era kepemimpinan Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) dan Basuki Tjahaja Purnama (BTP) alias Ahok.

Heru pun sempat meninjau langsung posko yang dibuka untuk masyarakat sejak pukul 08.00 WIB. Ia mengatakan, sejumlah warga ingin menyampaikan keluhannya secara langsung.

“Mereka ingin secara fisik datang, enggak apa-apa juga,” ucap Heru di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (18/10/2022).

Baca Juga:  Ratusan ASN DKI Jakarta Sambut Kedatangan Pj Gubernur Heru: Bapak Pulang, Welcome Home!

Meski bisa menyampaikan keluhan secara langsung, Heru menegaskan, warga tetap bisa menyampaikan aduannya melalui aplikasi yang sudah tersedia saat ini, yakni Jakarta Kini (JAKI).

"Lewat aplikasi silakan, atau yang mau sambil ke Balai Kota, lihat-lihat Balai Kota kota. Itu, kan, pilihan. Pengaduan melalui elektronik juga bagus, sederhana, ya," ungkapnya.

Seperti diketahui, Anies Baswedan ketika menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta sebelumnya, sempat menghapus program posko layanan pengaduan di Balai Kota.

Akan tetapi, ketika baru dilantik menjadi Penjabat (Pj) Gubernur DKI, Heru langsung mengaktifkan kembali pos pengaduan warga di Balai Kota. Ia menyatakan, akan berkoordinasi dalam menjalankan posko itu.

Baca Juga: Dilantik Jadi Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru: Saya akan Bekerja, Bekerja dan Bekerja

"Saya minta perwakilan dari wali kota, setiap hari bergantian setiap wilayah ada di sini, nanti mereka bergiliran," ucap Heru.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X