Kapolda Pastikan Tak Ada Dokumen Penting Terbakar di Gedung SDM Polda Kalsel

- Jumat, 27 Januari 2023 | 02:01 WIB
Ilustrasi api (FREEPIK)
Ilustrasi api (FREEPIK)

Kapolda Kalimantan Selatan (Kalsel) Irjen Pol Andi Rian Djajadi, memastikan tidak ada dokumen penting yang ikut terbakar dalam insiden kebakaran di Gedung SDM Polda Kalse, Rabu 25 Januari 2023, malam WIB. Sebagian dokumen disebutnya hanya basah.

"Sampai pagi tadi laporan dari Biro SDM yang kebetulan gedungnya terbakar, tidak ada dokumen penting yang ikut terbakar," kata Irjen Andi Rian kepada wartawan, Jumat (27/1/2023).

"Hanya kondisinya sebagian basah karena terkena air pada saat proses pemadaman kebakaran tadi malam maupun sampai pagi ini," sambungnya.

-
Ilustrasi api (FREEPIK/Rochak Shukla)

Baca Juga: Gedung Biro SDM Polda Kalsel Terbakar! Penyebeb Belum Diketahui

Lebih jauh, Andi menyebut Tim Laboratorium Forensik (Labfor) saat ini tengah bekerja mencari penyebab terbakarnya gedung ini. Belum diketahui secara pasti penyebab terbakarnya kantor polisi tersebut.

"Untuk proses olah TKP akan segera dilakukan karena Tim Labfor dari Polda Jatim sudah tiba di Banjarmasin. Mudah-mudahan bisa kita segera menentukan titik asal api dan penyebab timbulnya percikan api," beber Andi.

Baca Juga: Baru Kerja 10 Hari lalu Minta Gaji tapi Ditolak, Pemuda Ini Bakar Rumah Majikan

Sebelumnya, Gedung Biro SDM Polda Kalimantan Selatan terbakar malam tadi. Dipastikan, tidak ada korban jiwa karena insiden kebakaran ini.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X