Sopir Kecelakaan Tunggal di Tol Jagorawi Alami Luka Berat di Kepala

- Minggu, 15 September 2019 | 19:19 WIB
 Anggota Satlantas Polres Bogor, Jawa Barat melaksanakan olah Tempat Kejadian Perkara kecelakaan tunggal di Tol Jagorawi KM 36 Sentul, Kabupaten Bogor, Minggu (15/9/2019). (Antara/M Fikri Setiawan)
Anggota Satlantas Polres Bogor, Jawa Barat melaksanakan olah Tempat Kejadian Perkara kecelakaan tunggal di Tol Jagorawi KM 36 Sentul, Kabupaten Bogor, Minggu (15/9/2019). (Antara/M Fikri Setiawan)

Josni Jofet Tigor (35), pengendara Suziki AVP dengan nomor polisi F 1196 DH yang mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Tol Jagorawi KM 36 masih menjalani perawatan intensif. Ia satu dari tiga korban kecelakaan yang mengalami luka berat.

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Trunoyudo Wisnu Andiko menjelaskan saat ini korban masih menjalani perawatan. Pihaknya masih menunggu pemulihan kondisi korban untuk dimintai keterangan terkait insiden kecelakaan yang merenggut tiga korban jiwa tersebut.

Menurut Trunoyudo akibat dari kecelakaan tersebut, korban mengalami luka berat pada bagian kepala dan dilarikan ke RS. EMC Sentul Selatan. 

"(Apakah) Saudara JJT (Josni Jofet Tigor), membawa STNK dan SIM belum diketahui," ujar Trunoyudo dalam pesan tertulis, Minggu (15/9).

Adapun dua korban luka berat pada bagian kepala lainnya yakni Santa Hagar Mbiliyora (22) seorang mahasiswa warga Kecamatan Kambera, Sumba Timur, Rasio Tamba (19) seorang pelajar, warga Kecamatan Tualang, Siak.

"Korban RT (Rasio Tamba), mengalami luka di bagian kepala belakang," ujar Trunoyudo.

Untuk tiga korban lainnya yang mengalami luka ringan juga menjalani pemulihan di RS EMC Sentul, Bogor. Mereka yakni Irene Betzy (21) warga Kabupaten Deli Serdang mengalami luka memar di pinggang sebelah kanan.

Kemudian Yuldi Bongga (26) seorang mahasiswa, warga Kota Depok serta Kristine (35) seorang pelajar, warga Griya Katulampa, Kota Bogor. Yuldi dan Kristine mengalami luka lecet. 

Adapun tiga korban jiwa dalam kecelakaan tersebut yakni, Abraham Mbiliyora (29) seorang wiraswasata, warga Griya Katulampa Kota Bogor. Kemudian  Yehezkiel Giovanni Reinaldo (20) warga Kota Banjarmasin, serta Abdiwijaya Tamba (17) seorang pelajar, warga Griya Katulampa Kota Bogor.

Artikel Menarik Lainya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X