Cara Yang Benar Lakukan Barter Exposure Menurut Amrazing

- Jumat, 23 Agustus 2019 | 15:16 WIB
Twitter/@aMrazing
Twitter/@aMrazing

Kerja sama dengan bayaran exposure antara influencer dan brand sepertinya belum juga selesai. Belakangan ini A Team milik Awkarin mendapat berbagai kritikan terkait barter exposure. Awkarin sendiri menanggapi hal tersebut bukanlah sebagai suatu masalah, melainkan sebuah bentuk bisnis yang fair.

Menanggapi hal ini, seorang influencer bernama Amrazing menjadi penengah tentang barter exposure yang dialami oleh Awkarin. Menurut Amrazing ada cara tertentu untuk mengajak suatu brand barter exposure. Berikut ini penjelasannya.

1. Jelaskan dengan benar tentang diri kamu dan bentuk barter exposure yang akan dilakukan

Melakukan barter exposure harus kamu dahulukan dengan memperkenalkan diri kamu dengan lengkap. Karena tak semua orang mengenal kamu dan tau apa kegiatan yang kamu lakukan. Setelah memperkenalkan diri, kamu bisa lanjut dengan memberitahu bentuk barter exposure yang akan dilakukan.

2. Selain perkenalan diri, kamu harus bisa bertanggung jawab dengan semua yang kamu ucapkan

Orang, brand atau perusahaan akan meminta pertanggung jawaban setiap perkataanmu. Jangan sampaikan kata-kata yang tak benar tentang dirimu

3. Untuk membuat brand lebih percaya, tambahkan pengalaman kerja sama yang pernah kamu lakukan

-
Twitter/@aMrazing

 

Pengalamanmu bekerja sama dengan brand lain menjadi pertimbangan bagi sebuah brand untuk melakukan barter exposure.

Setelah melakukan itu semua, kamu hanya tinggal menunggu apakah orang, brand atau perusahaan yang kamu ajak untuk barter exposure setuju. Jika tidak, kamu harus bisa terima lapang dada. Dan jika disetujui, lakukanlah yang terbaik.

 

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X