Korban Tewas Bom Meledak di Masjid Afghanistan Jadi 62 Orang

- Sabtu, 19 Oktober 2019 | 19:30 WIB
photo/REUTERS/Parwiz
photo/REUTERS/Parwiz

Sebelumnya, pada hari Jumat (18/10), bom meledak di dalam masjid di wilayah timur Afghanistan saat ibadah shalat Jumat berlangsung.

Jumlah korban tewas akibat ledakan sebuah bom di masjid Afghanistan ketika shalat Jumat bertambah menjadi 62 dan diperkirakan lebih dari 100 orang terluka.

Juru bicara gubernur provinsi Nangarhar timur, Attaullah Khogyani mengatakan bahwa ledakan itu meruntuhkan atap masjid. Ia mengatakan seluruh korban yang tewas dalam ledakan yang terjadi di distrik Haska Mina, sekitar 50 kilometer dari Ibu Kota Provinsi Jalalabad, adalah jamaah shalat Jumat.

Sementara itu, seorang tetua suku dari daerah tersebut, Malik Mohammadi Gul Shinwari mengatakan bahwa masjid itu benar-benar runtuh.

"Itu adalah pemandangan memilukan yang saya saksikan dengan mata saya," kata Shinwari, seraya menambahkan bahwa 32 mayat dan sejumlah orang terluka telah diangkut dari lokasi ledakan seperti dikutip dari TRT, Jumat (18/10/2019).

Sampai saat ini, masih belum ada kelompok garis keras yang sejauh ini menyatakan bertanggung jawab atas ledakan bom di Nangarhar itu.

Para pejabat Afghanistan belum bisa memastikan penyebab ledakan tersebut, apakah sebuah alat peledak, roket atau serangan mortir.

Artikel Menarik Lainnya:

 

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X