Biar Imlek Nggak Dikira Jomblo, Coba Deh Sewa Jasa Pacar Bayaran

- Senin, 27 Januari 2020 | 11:44 WIB
Kiri: ilustrasi pacar bayaran (pexel/Rosie Ann). Kanan: Bryant Luo, salah satu penyedia jasa pacar bayaran (Facebook/Bryant Luo)
Kiri: ilustrasi pacar bayaran (pexel/Rosie Ann). Kanan: Bryant Luo, salah satu penyedia jasa pacar bayaran (Facebook/Bryant Luo)

Bisnis jasa pacar bayaran yang tengah booming di Singapura ini, berawal dari kenyataan banyaknya anak muda mendapat pertanyaan "kapan akan menikah".

Apalagi ketika momen Imlek tiba, saat para keluarga berkumpul. Pasti banyak anak muda yang mendapat pertanyaan "kapan nikah".

-
ilustrasi pacar bayaran (unsplash/Rachael Crowe)

Itulah kenapa para pelaku bisnis mulai membuka usaha ini, dengan mematok harga mulai dari Rp800 ribu hingga Rp1 juta untuk pria dan wanita.

Salah satu warga Singapura yang menawarkan jasa pacar bayaran ialah Bryant Luo. Pria ini mengaku, jika ada yang ingin memakai jasanya harus membayar sebesar Rp900 ribu.


 
Jika pemesan ingin agar Bryant berpenampilan rapi, maka konsumen harus membayar biaya tambahan sebesar Rp200 ribu.

"Kalau dia meminta saya berpelukan atau berpegangan di depan kedua orangtuanya, ada biaya tambahan lagi," tulis Bryant di akun Facebooknya.

Para kandidat dan orang-orang yang menawarkan jasa pacar bayaran ini biasanya akan mendeskripsikan diri mereka beserta kelebihannya.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Carrine Low (@carrinelow) on

Tak jarang, ada kandidat yang memberikan promo menarik untuk konsumennya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X