Dubes India Percayakan pada Otoritas Terkait Ancaman Sweeping

- Sabtu, 7 Maret 2020 | 10:14 WIB
Pengunjuk rasa mengikuti aksi di depan Kedubes India, Jakarta (ANTARA FOTO/Wahyu Putro A)
Pengunjuk rasa mengikuti aksi di depan Kedubes India, Jakarta (ANTARA FOTO/Wahyu Putro A)

Dubes India untuk Indonesia, Pradeep Kumar Rawat mempercayakan sepenuhnya keselamatan warga negara India terkait ancaman sweeping.

Pradeep mengatakan, kalau ada nilai-nilai atau aturan-aturan yang tidak sesuai, pemerintah dan otoritas Indonesia yang terkait akan bertindak.

-
Duta Besar India untuk Indonesia Pradeep Kumar Rawat memberikan keterangan usai aksi demo di depan Kantor Kedutaan Besar India, di Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (6/3/2020) (ANTARA/Laily Rahmawaty)

"Perlindungan kepada warga negara India diserahkan sepenuhnya kepada otoritas terkait. Kami percaya sepenuhnya terhadap pemerintah dan otoritas Indonesia" kata Pradeep, Jumat (6/3/2020).

Sebelumnya, ratusan massa berkumpul di depan kantor Kedutaan Besar India untuk memprotes pembantaian terhadap warga Muslim di India. Unjuk rasa tersebut dilakukan setelah salat Jumat. Aksi unjuk rasa itu sendiri berlangsung kondusif.

Dalam aksi tersebut, massa juga meminta pemerintah India menyeret pihak-pihak yang membiarkan pertikaian terjadi, sejak disahkannya undang-undang kewarganegaraan.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Zega

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X