Polisi Ungkap Cara Cai Changpan Kabur dari Lapas, Lubang Galian Ditutup Kasur

- Kamis, 1 Oktober 2020 | 20:20 WIB
Selebaran DPO Cai Changpan yang disebar Polda Metro Jaya. (Polda Metro Jaya)
Selebaran DPO Cai Changpan yang disebar Polda Metro Jaya. (Polda Metro Jaya)

Polda Metro Jaya mengungkap cara kerja narapidana asal Tiongkok, Cai Changpan yang berhasil kabur dari Lapas Tangerang. Caranya dia menggali lubang dari dalam sel tengah malam dan menutup lubang itu setiap hari dengan kasur.

"Tersangka ini melakukan kegiatan melubangi mulai dari kamar sampai keluar di seberang dari lapas tersebut kurang lebih delapan bulan," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus kepada wartawan di Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (1/10/2020).

Lubang itu memiliki diameter seluas 2,5 meter dengan panjang 30 meter. Proses penggalian lubang itu dilakukan Cai dimulai setiap malam hari.

"Malam dia bekerja jam 22.00 WIB malam sampai jam 05.00 WIB pagi," ungkap Yusri.

Polisi pun masih mendalami terkait bunyi yang dihasilkan Cai saat menggali tanah namun tidak diketahui oleh sipir lapas. Untuk menyamarkan aksinya, Yusri menyebut Cai menutup lubang galian itu dengan kasurnya.

"Jadi kalau dilihat kondisi ini tempat tidur dia digeser baru dilubangi, setelah sudah digali dia tutup lagi. Tempat tidur dua tingkat dia geser, gali dan tutup lagi itu selama delapan bulan dia lakukan," kata Yusri.

Lebih jauh Yusri mengatakan Cai Changpan membuang sampah tanah itu menggunakan plastik setiap hari ke tong sampah. Jika ditotal selama delapan bulan menggali, tanah itu sudah ada sekitar dua dump truk.

"Fakta-fakta banyak ditemukan pertama, masalah pembuangan tanah karena dengan hitung diameter 2,5 dan panjang 30 meter itu cukup banyak jika dihitung dump truk bisa hampir dua dump truk," pungkas Yusri.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X