Cerita Mahasiswa Disamperin Polisi saat Istirahat Bubar Demo: Untung Ada Bapak TNI

- Jumat, 9 Oktober 2020 | 13:56 WIB
Cerita mahasiswa yang dilindungi TNI saat istirahat setelah lelah ikut demo di Bandung dan hampir diamankan polisi, Kamis (TikTok/@putriahuda)
Cerita mahasiswa yang dilindungi TNI saat istirahat setelah lelah ikut demo di Bandung dan hampir diamankan polisi, Kamis (TikTok/@putriahuda)

Aksi demonstrasi menolak UU Cipta Kerja Omnibus Law pada Kamis (8/10/2020) berlangsung ricuh di sejumlah daerah, termasuk di Bandung, Jawa Barat. Bahkan, ada sebuah cerita mahasiswa di Bandung yang dikejar petugas polisi saat mengamankan demo. 

Kreator TikTok @patriahuda membagikan sebuah video saat dirinya bersama beberapa orang rekannya membubarkan diri usai mengikuti demo menolak Omnibus Law. Saat itu mereka sedang beristirahat di sebuah tempat, kemudian datang sekelompok petugas polisi yang hendak mengamankan mereka.

Beruntung saat itu, mereka berada di kerumunan anggota TNI. Para anggota TNI kemudian menjamin mereka dan meminta petugas polisi untuk pergi.

"Bandung 8 Oktober 2020. Jadi ceritanya kita udah mundur demo nih karena udah lewat jam 5 (sore). Karena capek kita duduk dulu bentar. Gak lama kita disamperin polisi udah teriak-teriak sambil ngegas plus nodongin senjata," cerita dia.

"Kebetulan banyak TNI lagi jaga di sekitat situ. Kita langsung dibela dong. Mereka bilang itu mahahsiswa pak, dari tadi sama kita. Bukan oknum, saya yang jaga di sini," sambungnya mengikuti perkataan anggota TNI yang menolongnya.

Dia pun mengucapkan rasa terima kasihnya kepada para anggota TNI yang berada di sana. Sebab, dia dan teman-temannya bisa saja diamankan para petugas polisi saat itu.

"Love u bapak TNI udah lindungi kita," ucapnya.

tiktok.com/@putriahuda/video/6881280744623197442?_d=secCgsIARCbDRgBIAMoARI%2BCjxVIxZd5etLWpCFUiFAhBWZy%2FmXz217bMsdf5QIvmZTdVD4UGjpaAHy%2FBAcZ9YVL41TzfYgDIv8zymLKycaAA%3D%3D&language=id&mid=6837172210344413186&preview_pb=0&region=ID&sec_user_id=MS4wLjABAAAAIjLK7VFrWW6t-Kb29_CzD9cBztYeIDCtku0J7um7tqx14OIsjBDJj0uMgDvfF4h8&share_app_name=tiktok&share_item_id=6881280744623197442&share_link_id=a99451bb-5e51-4d6d-9cf2-18667fa41ed7&timestamp=1602204612&u_code=dcbaemeald6ga0&user_id=6826370359073244162&utm_campaign=client_share&utm_medium=android&utm_source=copy&source=h5_t">
@putriahuda

Bandung 08 Oktober 2020 #fyp #omnibuslaw

? Such a Whore (Stellular Remix) - JVLA

Netizen yang melihat video ini pun ikut berterima kasih kepada para anggota TNI karena telah membantu menjaga keamanan mahasiswa saat berdemo di sejumlah tempat. Bahkan, ada yang menyarankan saat ingin beristirahat ketika demo, usahakan berada di dekat TNI.

"Gaes inget, kalo mau istirahat/duduk-duduk (setelah demo) usahakan deket TNI," ujar pemilik akun Funnn.

"TNI selalu di hati. NKRI harga mati," sahut Andara Kei.

"Nitip salam buat baoak TNInya, panjang umur," timpal Meissy Andriyani.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X