Situsnya Diretas, Setkab Langsung Benahi

- Sabtu, 31 Juli 2021 | 12:35 WIB
Tampilan situs Setkab yang diretas pagi ini. (Ist)
Tampilan situs Setkab yang diretas pagi ini. (Ist)

Situs resmi sekretariat kabinet (Setkab) diretas oleh pihak yang tidak bertanggungjawab. Menurut Kepala Sekretariat Presiden, Heru Budi Hartono mengatakan peristiwa peretasan tersebut sudah dilaporkan ke pihak terkait untuk membenahinya.

"Saya sudah sampaikan ke pejabat Setkab," kata Heru kepada wartawan, Sabtu (31/7/2021)

Sejatinya situs setkab.go.id menjadi wadah untuk menginformasikan kegiatan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan juga para menteri di Kabinet Indonesia Maju tersebut. Hingga kini belum diketahui siapa yang meretas situs resmi Setkab ini.

"Di-hack orang (tidak dikenal)," tutur Heru.

Diketahui sebelumnya laman Setkab diretas dengan menampilkan foto seseorang yang memegang bendera merah putih saat aksi demonstrasi di gedung DPR 2019 lalu.

Demonstran yang ditampilkan fotonya adalah seorang siswa Sekolah Menengah Atas yang nampak memegang bendera Merah Putih di tengah lontaran gas air mata. Di bawah foto, tertulis bahwa ia diretas oleh Zyy Ft Lutfifake.

Peretas menuliskan narasi bahwa kekacauan tengah terjadi dan Indonesia sedang tidak baik-baik saja. Dia menyinggung rakyat harus di rumah tanpa ada dispensasi dan kompensasi dari pemerintah, sehingga membuat masyarakat stres dan depresi akibat hal ini.

"Rakyat Indonesia merasa stress dan depresi. Penguasa menikmati dunianya sendiri dengan gaji yang mengalir setiap hari. Di mana keadilan di negara ini?" tulis peretas itu dilihat, Sabtu (31/7/2021).

BACA JUGA: Situs Setkab Diretas, Singgung Soal Keadilan di Indonesia

Kemudian peretas juga menyebut Sila Pertama Ketuhanan yang Maha Esa, namun sila 2 hingga 5 tak ada perubahan.

"Pancasila! 1 Ketuhanan yang maha esa, 2 sampai 5 tidak ada perubahan," tulisnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X