Warga Korban Kebakaran Pasar Gembrong Menangis di Pelukan Anies

- Senin, 25 April 2022 | 16:03 WIB
Warga korban kebakaran Pasar Gembrong menangis di pelukan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. (INDOZONE/Sarah Hutagaol)
Warga korban kebakaran Pasar Gembrong menangis di pelukan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. (INDOZONE/Sarah Hutagaol)

Seorang warga yang terdampak kebakaran di kawasan Pasar Gembrong, Jatinegara, Jakarta Timur, tampak menghampiri Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan ketika meninjau lokasi.

Warga tersebut pun tak kuasa menahan air matanya ketika berada di dekat orang nomor satu di Jakarta tersebut. Ia mengadu barang yang hanya tersisa adalah pakaian yang tengah dikenakannya saat terjadi kebakaran.

“Tinggal sisa ini aja pak," ucap warga yang menghampiri Anies itu sembari menunjuk baju dan celana yang dipakainya, Senin (25/4/2022).

Ketika dihampiri oleh seorang warga yang menangisi barang serta rumahnya ludes terbakar itu, Anies pun langsung merangkulnya.

-
Warga Menangis di Pelukan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. (INDOZONE/Sarah Hutagaol)

 

Baca juga: Britney Spears Umumkan Hiatus Sementara dari Media Sosial, Ingin Fokus Kehamilan?

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan tersebut nampak hanya menepuk-nepuk pundak belakang seorang warga tersebut.

Seperti diberitakan sebelumnya, para warga yang terdampak kebakaran mulai mengungsikan diri ke tenda-tenda atau posko pengungsian yang telah disediakan oleh Pemprov DKI Jakarta.

Diketahui, Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur mencatat ada sebanyak 400 bangunan yang berupa rumah dan pertokoan yang ludes terbakar akibat insiden itu.

Imbas dari kejadian tersebut pun diperkirakan memberikan dampak kerugian sebesar Rp1,5 miliar, serta ada sebanyak 400 KK atau 1.000 orang jiwa yang terdampak dari kebakatan pada Minggu (24/4/2022) malam.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X