BREAKING NEWS: Dua Kereta Api Bertabrakan, 47 Penumpang Alami Luka Berat & 166 Luka Ringan

- Senin, 24 Mei 2021 | 23:02 WIB
Kecelakaan LRT di Malaysia. (Photo/Twitter/World of Buzz)
Kecelakaan LRT di Malaysia. (Photo/Twitter/World of Buzz)

Warga Malaysia belum lama ini dikejutkan dengan kabar dua Kereta Api (KA) Lintas Rel Terpadu (LRT) yang saling bertabrakan di jalur Kelana Jaya, Malaysia.

Tabrakan ini terjadi antara Stasiun LRT KLCC dan Kampung Baru. Kereta api dari Gombak ke Kelana Jaya memiliki 213 penumpang, 47 penumpang luka berat akibat kecelakaan dan 166 penumpang luka ringan. Para korban dikirim ke rumah sakit terdekat.

Dilansir dari World of Buzz, Senin (24/5/2021), Kapolsek Dang Wangi menjelaskan bahwa kereta api asal Gombak yang mengangkut penumpang itu tidak memiliki sopir dan dioperasikan secara otomatis.

Baca juga: Video Seorang Pria Memberi Minum Wiski ke Anjing Peliharaan Buat Netizen Murka

Namun, kereta api asal Kampung Baru yang dikemudikan secara manual disebut-sebut saat itu tidak berfungsi dan sedang di uji coba. Kedua kereta itu bertabrakan secara langsung.

Ia kemudian mengatakan bahwa hal ini mungkin karena miskomunikasi di pusat kendali, tetapi pihak berwenang akan menyelidiki lebih lanjut kecelakaan ini.

Ia menjelaskan bahwa KA dari Kampung Baru bersama pengemudinya salah jalur dan hingga saat ini belum ada unsur sabotase dalam kasus ini. Semua penumpang telah diselamatkan.

Beberapa foto dan video penumpang yang berada di kereta tersebut pun viral di media sosial. Tampak beberapa mengalami luka berat.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X