PPKM Level 4 Berakhir Besok, Diperpanjang Lagi atau Tidak?

- Minggu, 22 Agustus 2021 | 16:23 WIB
Warga beraktivitas di luar rumah saat Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4, Jakarta, Minggu (22/8/2021). (ANTARA FOTO/Galih Pradipta)
Warga beraktivitas di luar rumah saat Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4, Jakarta, Minggu (22/8/2021). (ANTARA FOTO/Galih Pradipta)

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menunggu keputusan dari pemerintah terkait perpanjangan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4 yang akan berakhir besok, yakni Senin, 23 Agustus 2021. 

"Kami tunggu kebijakan pempus terkait perpanjangan PPKM," ucap Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria, Minggu (22/8/2021). 

Politisi Partai Gerindra tersebut pun berharap keputusan pemerintah pusat yang akan diumumkan esok hari akan sesuai dengan kondisi dan keadaan pandemi Covid-19 di ibu kota. 

"Mudah-mudahan kebijakan yang diambil nanti sesuai dengan harapan kita bersama," terangnya. 

Lebih lanjut, Riza mengakui, PPKM di ibu kota belum diturunkan levelnya dengan pemerintah pusat karena hingga saat ini masih menjadikan keterisian rumah sakit (BOR) indikator penilaian. 

"Karena di Jakarta ini BOR-nya ICU nya masih diiisi warga non DKI. Masih banyak, kami mengerti memahami penilaian dari Pempus kami laksanakan penuh tanggung jawab," tandas Riza. 

Sekadar diketahui, di Jakarta sendiri masih menerapkan PPKM Level 4. Namun, sudah terdapat sejumlah pelonggaran, seperti pembukaan mal, dine in di restoran atau tempat makan.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

X