Pemulangan WNI Mantan Isis, Moeldoko: Lihat Untung Ruginya

- Kamis, 6 Februari 2020 | 00:43 WIB
Ketua Umum Projo Budi Arie Setiadi (kiri), didampingi Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia Destri Damayanti (tengah), dan Kepala KSP Moeldoko, saat diskusi publik
Ketua Umum Projo Budi Arie Setiadi (kiri), didampingi Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia Destri Damayanti (tengah), dan Kepala KSP Moeldoko, saat diskusi publik

Jenderal TNI Purn Moeldoko menjelaskan bahwa pemulangan WNI mantan anggota ISIS dari Suriah akan dipertimbangkan aspek untung dan ruginya.

Hal itu disampaikannya setelah mengikuti diskusi publik bertajuk "Menghadapi Ketidak Pastian Global" di Jakarta, Rabu (5/2/2020) malam.

"Kan sudah dijelaskan bahwa pemerintah belum menyiapkan kebijakan untuk itu," kata Kepala Kantor Staf Presiden itu.

Moeldoko juga menjelaskan perlu adanya rapat terbatas untuk membahas wacana tersebut.

"Perlu ada rapat terbatas, semua pihak nanti akan didengarkan dengan baik. Untung ruginya seperti apa," katanya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X