10 Cuitan 'Balas Dendam' Inspiratif untuk Guru yang Pernah Meremehkan

- Jumat, 15 November 2019 | 14:47 WIB
Twitter/@@palingmahir/Instagram/@semarangstudent
Twitter/@@palingmahir/Instagram/@semarangstudent

Masa sekolah adalah masa terindah dan sulit untuk dilupakan. Di periode ini, ada banyak pengalaman dan peristiwa yang kita alami. Namun, bagi sebagian orang, berlaku sedikit nakal di sekolah adalah hal yang lumrah agar tertinggal sebuah cerita seru tak terlupakan.

Salah satu kenakalan yang kerap dilakukan oleh para siswa saat sekolah ialah bolos. Kalau sudah begini, dapat dipastikan kalau guru akan marah dan memberi hukuman.

Namun, bagi sebagian guru yang sudah terlalu lelah menghadapi kenakalan siswanya sering kali merendahkan dan menganggap remeh siswanya. Parahnya lagi, mereka menilai bahwa siswa yang nakal itu tak akan pernah sukses di masa depan.

Tak langsung menyerah dan kecil hati, para siswa yang sempat diremehkan itu menjadikan kata-kata yang terucap dari gurunya sebagai motivasi. Dengan belajar dan berusaha, mereka menunjukkan bahwa perkataan guru tersebut adalah salah besar.

Seperti halnya yang dialami oleh seorang pengguna Twitter Abam dengan akun palingmahir. Dalam unggahannya di akun Twitter, ia menuliskan kalimat motivasi yang didedikasikannya untuk sang guru Bimbingan Konseling (BK). Abam menceritakan bahwa guru BK bernama Titiek di sekolahnya ini meremehkannya dengan mengatakan ia tak bisa masuk PTN. Namun, Abam membuktikan bahwa ia bisa menjadi seorang mahasiswa yang lulus dengan predikat cumlaude.

Karena banyak warganet yang merasa mengalami nasib yang sama seperti Abam, cuitan Abam pun langsung dibanjiri komentar netizen. Mereka menuliskan berbagai kata yang didedikasikan untuk guru yang saat sekolah pernah meremehkan masa depan mereka.

Mau tau bagaimana "balas dendam" para siswa yang pernah diremehkan oleh gurunya? Berikut ini ulasannya.

1. Pernah dibilang tak layak untuk jadi dokter dan masuk UI, nih sekarang bisa jadi dokter

-
Instagram/@semarangstudent

2. Jadikan perkataan guru sebagai motivasi. Seperti wanita satu ini yang sempat diremehkan tak pernah bisa jadi public speaking. Namun, dengan belajar dan kerja keras akhirnya bisa 

3. Bolos sekolah bukan berarti nggak punya masa depan, seperti halnya pria ini yang justru jadi prajurit TNI

-
Instagram/@semarangstudent

4. Jangan pernah remehin kegiatan dan hobi seseorang. Dulu diejek karena selalu ikut ekskul, sekarang jadi penerima beasiswa di jurusan jurnalistik di Turki

5. Jangan berkecil hati karena saat sekolah rangking dua dari bawah, buktikan kalau kita bisa jadi orang sukses. Seperti kakak ini yang sedang studi S2 di Unair

6. Walaupun nilai sekolah rendah, dengan tekad yang kuat pasti bisa mewujudkan keinginan untuk menjadi orang sukses

7. Nggak cuman guru, kerabat juga terkadang sanggup merendahkan. Namun, pria ini membuktikan bahwa dia dan kakaknya bisa sukses meski hanya memiliki orangtua tunggal.

8. Berasal dari jurusan apapun, tak seharusnya direndahkan. Seperti pria ini yang kini menjadi penerima beasiswa pemerintah Turki

Halaman:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X