Edhy Prabowo & Istrinya Ditangkap KPK Sepulang dari Amerika Serikat, Untuk Apa ke Sana?

- Rabu, 25 November 2020 | 12:31 WIB
Edhy Prabowo dan istrinya, Iis Rosita Dewi. (Instagram)
Edhy Prabowo dan istrinya, Iis Rosita Dewi. (Instagram)

Penangkapan Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Edhy Prabowo dan istrinya, Iis Rosita Dewi oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Bandara Soekarno-Hatta, menjadi sorotan publik dalam beberapa jam terakhir.

Bukan tanpa sebab, mereka ditangkap begitu mendarat sepulang dari Amerika Serikat (AS). Kepulangan dari AS inilah salah satunya yang banyak dipertanyakan, di samping kasus apa yang menjerat mereka sehingga ditangkap KPK.

Edhy sendiri diketahui melawat ke AS dalam rangka kunjungan kerja. Di sana, dia bertemu nelayan Indonesia di Honolulu, negara bagian Hawaii.

Sedangkan istrinya, Iis, tidak diketahui dalam rangka apa ikut ke sana. Iis merupakan anggota Komisi V DPR RI. Artinya, dia tidak bermitra dengan Kementerian Kelautan dan Perikanan, institusi yang dipimpin Edhy.

Sementara itu, terkait status Edhy dan Iis baru akan diumumkan KPK dalam waktu 1x24 jam sejak penangkapan, sesuai KUHP.

Wakil Ketua KPK Nawawi Pomolango membenarkan bahwa pihaknya telah menangkap Edhy dan Iis. Namun ia belum mau berkomentar banyak terkait penangkapan tersebut.

"Benar, kita telah mengamankan sejumlah orang pada malam dan dini hari tadi," katanya.

Berdasarkan informasi, Edhy bersama beberapa orang yang ditangkap tersebut sudah berada di Gedung KPK untuk menjalani pemeriksaan intensif.

Namun, KPK belum memberikan informasi detil terkait kasus apa sehingga pihaknya menangkap Edhy.

Satu hal yang paling diketahui publik soal Edhy adalah ia merupakan anak buah Prabowo Subianto. Berdasarkan penelusuran Indozone.id, Edhy sudah ikut Prabowo sejak masih lajang, sampai akhirnya jadi Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) pada periode kedua pemerintahan Jokowi, sejak 23 Oktober 2019.

Jauh hari sebelum jadi menteri, Edhy bahkan pernah menjadi tukang pijat, tukang masak, tukang bersih rumah, dan tukang cuci baju Prabowo. Tak cuma itu, ke manapun Prabowo pergi, ia jadi sopir dan tukang bawa tas Prabowo.

Informasi itu disampaikan ajudan pribadi Prabowo, Rizky Irmansyah, melalui akun Instagram @rizki_irmansyah pada 3 Agustus 2020.

“Edhy itu orang hebat, ia setia pada pimpinannya sejak dulu hingga saat ini, Masih belum berubah sampai sekarang. Siapa yang menyangka dulu dia adalah ajudan saya, supir saya, tukang pijit saya, tukang masak saya, tukang cuci baju saya, tukang bersih2 rumah saya, dan mengerjakan seluruh pekerjaan rumah tangga, tapi saat ini ia duduk sejajar dengan jabatan yang dgn saya, sama sama sebagai Menteri," demikian ditulis akun @rizki_irmansyah.

Halaman:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X