Buat Netizen Geram, Dua Wanita Ini Melompat di Tepi Tebing Setinggi 122m Cuma untuk Selfie

- Selasa, 6 April 2021 | 22:25 WIB
Dua wanita ini bikin netizen kesal karena aksinya dianggap berbahaya. (Photo/Mirror)
Dua wanita ini bikin netizen kesal karena aksinya dianggap berbahaya. (Photo/Mirror)

Dua wanita belum lama ini banyak dikecam pengguna media sosial atas aksinya yang dianggap berbahaya. Hal tersebut karena kedua wanita itu bertindak melompat dari tepi tebing setinggi 400 kaki atau 122 meter hanya untuk mengambil foto selfie.

Kedua wanita itu terlihat melompat ke udara untuk melakukan pemotretan di Birling Gap dekat Eastbourne, East Sussex di Inggris.

Dilansir dari Mirror, Selasa (6/4/2021), Dewan Sussex Timur atau anggota parlemen setempat mengeluarkan peringatan menyusul Tebing Kapur yang kini banyak dijadikan spot foto bagi warga lokal.

Baca juga: Mempelai Wanita Nangis saat Tahu Ibu Mertua Adalah Ibu Kandungnya yang Telah Lama Berpisah

Anggota dewan tersebut juga mendesak para pengunjung untuk menjauh dari tepi tebing yang tidak stabil karena erosi pantai yang dianggap bisa membahayakan sewaktu-waktu.

-
(Photo/Mirror)

Penjaga pantai juga mengeluarkan peringatan baru tentang bahaya berdiri atau berjalan di dekat tebing setelah anggota masyarakat terlihat berpose selfie di dekat lokasi.

Nasihat keselamatan dikeluarkan untuk memperingatkan pengunjung agar tidak dekat dengan tebing tinggi. Sementara itu, menurut catatan yang dikeluarkan oleh dewan setempat, sudah ada 50 insiden orang yang jatuh dari tebing di sepanjang pantai East Sussex lebih dari setahun yang lalu. Meski sudah diperingatkan, pengunjung masih terlihat di lokasi.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X