Banyak yang Bela Napoleon Karena Aniaya M Kece, Ade Armando Seret Nama Habib Rizieq Shihab

- Sabtu, 25 September 2021 | 15:15 WIB
Ade Armando. (photo/ANTARA/Fianda Rassat)
Ade Armando. (photo/ANTARA/Fianda Rassat)

Dosen Komunikasi dan juga Presenter Cokro TV, Ade Armando menyoroti penganiayaan yang dilakukan Napoleon Bonaparte terhadap tersangka penista agama, M Kece. Ia menyayangkan banyaknya pihak yang membela atau membenarkan aksi Napoleon.

Jika aturan mainnya begitu, Ade Armando menyimpulkan bahwa eks Imam Besar FPI Habib Rizieq Shihab boleh dipukuli dan dilumuri kotoran karena menghina agama lain, seperti yang dilakukan Napoleon terhadap M Kece.

Menurut Ade Armando, aksi Napoleon yang mendapat banyak dukungan salah satunya dari PA 212, merupakan bentuk kejahatan dan tindakan pengecut.

“Dia bisa saja marah terhadap Kece, tapi sebagai hamba hukum, seharusnya dia sadar bahwa supremasi hukum harus ditegakkan demi kebenaran dan keadilan,” katanya, seperti dikutip INDOZONE dalam videonya di Cokro TV, Sabtu (25/9/2021).

Ia menambahkan, M Kece sendiri sudah diproses hukum akibat perbuatannya, sehingga Napoleon tak perlu lagi main hakim sendiri.

Karena itu, pihaknya juga mempertanyakan apa yang bisa memberi pembenaran atas tindakan Napoleon di mata beberapa tokoh Islam dan tokoh masyarakat.

“Sekarang saya balik misalnya, kalau Kece boleh dipukuli Napoleon, bolehkah Rizieq dipukuli dan wajahnya dilumuri kotoran karena ia sangat menghina agama lain, sementara penodaan agama adalah kejahatan yang luar biasa?” ujarnya.

 

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X