Cari Kapal Selam yang Hilang, Panglima TNI Kerahkan Sejumlah Alutsista

- Rabu, 21 April 2021 | 18:39 WIB
Kapal selam KRI Alugoro-405 bersandar di Dermaga Faslabuh Selat Lampa Pangkalan TNI AL Ranai, Natuna, Kepulauan Riau. (photo/ANTARA FOTO/Teguh Prihatna)
Kapal selam KRI Alugoro-405 bersandar di Dermaga Faslabuh Selat Lampa Pangkalan TNI AL Ranai, Natuna, Kepulauan Riau. (photo/ANTARA FOTO/Teguh Prihatna)

Kapal selam milik TNI hilang kontak di perairan Bali sore ini. Pasca hilangnya kapal tersebut, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto langsung mengambil sikap.

Saat dihubungi wartawan, Hadi menyebut dirinya sudah menerjunkan sejumlah alutsista untuk melakukan pencarian. Alutsista yang digunakan merupakan kapal-kapal yang dapat melakukan penyelaman.

"Seluruh kapal yang punya kemampuan pencarian bawah air (diterjunkan)," kata Hadi kepada wartawan, Rabu (21/4/2021).

Hadi menyebut kapal itu terdeteksi berada di 60 mil dari bibir pantai Bali.

"60 mile dari Bali," beber Hadi.

BACA JUGA: Kapal Selam KRI Nanggala 402 Hilang Kontak di Bali, Panglima TNI: Masih Dalam Pencarian

Sekedar informasi, Kapal selam TNI AL yakni KRI Nanggala 402 hilang kontak sore ini. Kapal itu disebut-sebut membawa sejumlah awak kapal.

Hingga saat ini belum diketahui keberadaan kapal tersebut. Belum diketahui pula jumlah awak kapal yang berada di kapal tersebut.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X