TNI Siapkan Pemakaman Habibie

- Rabu, 11 September 2019 | 19:29 WIB
Presiden ketiga RI, BJ Habibie (ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/kye/ama)
Presiden ketiga RI, BJ Habibie (ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/kye/ama)

Presiden ke-3 Republik Indonesia, BJ Habibie telah meninggal dunia pada Rabu (11/9) pukul 18.05 di RSPAD Gatot Soebroto. Saat ini, jenazah sedang dipersiapkan untuk diberangkatkan ke rumah duka di Patra Kuningan, Jakarta.

BJ Habibie menjadi Presiden ke-3 setelah menggantikan Soeharto atau memasuki era reformasi. Beliau, akan dimakamkan di TMP Kalibata berdampingan dengan istrinya, Hasri Ainun Habibie. 

BJ Habibie lulus sarjana di teknik mesin, Institut Teknologi Bandung (ITB) tahun 1954. "Keluarga diberikan ketabahan, kesabaran dan bisa melanjutkan apa yang dicita-citakan Bapak Profesor BJ Habibie semasa hidupnya," ujar Presiden Joko Widodo.

Menteri Sekretaris Negara Pratikno mengatakan, pihak Istana sudah berkoordinasi dengan Garnisun TNI untuk mengatur upacara pemakaman Presiden ke-3 RI tersebut secara kemiliteran. 

Ia belum memastikan kapan tepatnya upacara pemakaman militer itu bakal digelar. "Harap dimaklumi, karena keluarga masih dalam suasana sangat berduka. Malam ini akan ditentukan ya, upacara pemakaman besok pukul berapa," ujar Pratikno. 

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X