Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang Melibatkan 5 Kendaraan

- Selasa, 10 September 2019 | 18:33 WIB
Truk kontainer yang terlibat kecelakaan beruntun di Tol Cipularang. (Humas Jasa Marga)
Truk kontainer yang terlibat kecelakaan beruntun di Tol Cipularang. (Humas Jasa Marga)

Kecelakaan di Tol Cipularang kilometer 92 arah Jakarta melibatkan lima kendaraan, yakni satu truk kontrainer, tiga minibus, dan satu jenis truk wing box.

Peristiwa yang terjadi pada Selasa (10/9) sekitar pukul 14.30 WIB itu mengakibatkan dua orang luka.

Kabid Humas Polda Jawa Barat Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko menjelaskan dua korban luka tersebut sudah dilarikan ke RS MH Thamrin, Purwakarta untuk mendapatkan perawatan. 

Menurut Trunoyudo sejauh ini tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut.

"Polres Purwakarta telah menangani laka dengan evakuasi para korban ke RS Thamrin Purwakarta," kata Kabid Humas Polda Jawa Barat Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko.

Sebelumnya PT Jasa Marga (Persero) Tbk membenarkan telah terjadi peristiwa kecelakaan di Jalan Tol Cipularang. Lokasi kecelakaan berada tidak jauh dari kejadian tabrakan maut di tol yang sama sebelumnya.

Kronologi Kecelakaan

Trunoyudo menjelaskan peristiwa kecelakaan tersebut bermula dari truk kontainer putih dengan nomor polisi B 9265 UEJ yang melaju dari arah Bandung ke Jakarta. 

Kemudian di lajur cepat, truk tersebut mengalami rem blong dan menabrak empat kendaraan yang berada di depannya, yakni Toyota Rush dengan nomor polisi B 1073 FOF, Daihatsu Ayla nomor polisi B 1283 VKW, Toyota Avanza B 1359 PYY, dan truk wing box nomor polisi B 9331 UIW.

"Setelah menabrak truk kontainer oleng ke kiri jalan dan terbakar," ujar Trunoyudo.

Adapun pengendara truk bernama Nursidik (33) serta Fendi Karyawan (19) seorang kernet, saat ini masih dimintai keterangan dan berstatus saksi. Keduanya merupakan warga Desa Rajegwesi, Pager barang, Kabupaten Tegal.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X