Cara Sadis Mario Dandy Aniaya David: 2 Kali Injak Tengkuk Kepala!

- Kamis, 2 Maret 2023 | 19:14 WIB
Konferensi pers kasus anak pejabat Mario Dandy Satrio aniaya David di Mapolda Metro Jaya. (INDOZONE/Samsudhuha Wildansyah)
Konferensi pers kasus anak pejabat Mario Dandy Satrio aniaya David di Mapolda Metro Jaya. (INDOZONE/Samsudhuha Wildansyah)

Polda Metro Jaya membeberkan cara sadis Mario Dandy Satrio, anak mantan pejabat pajak, saat menganiaya pelajar David. Mario, disebut polisi, menyerang titik vital di kepala David.

"Saat terjadinya penganiayaan yang sangat memprihatinkan, sangat sadis itu," kata Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Kombes Pol Hengki Haryadi dalam konferensi pers di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (2/3/2023).

Hengki mengungkapkan, Mario menendang kepala David lebih dari satu kali. Dia juga menginjak tengkuk kepala hingga memukul kepala David yang sudah tidak berdaya kala itu.

-
Konferensi pers kasus anak pejabat Mario Dandy Satrio aniaya David di Mapolda Metro Jaya. (INDOZONE/Samsudhuha Wildansyah)

Baca Juga: Polisi Naikkan Status Kekasih Mario Dandy di Kasus Penganiayaan: Dari Saksi, Jadi Pelaku!

"Ada tiga kali tendangan ke kepala, dua kali injak tengkuk dan satu kali pukulan ke arah yang sangat vital di kepala," beber Hengki.

Sebelumnya, Mario Dandy menganiaya David di Jakarta Selatan beberapa waktu lalu. Video aksi sadis Mario menganiaya David juga sempat viral di media sosial.

Aksi penganiayaan ini dilatarbelakangi aduan kekasih Mario berinisial AG yang mengaku mendapat tindakan tidak menyenangkan dari korban. Naik pitam, Mario, AG, dan rekan Mario bernama Shane mendatangi David hingga aksi penganiayaan tak terhindarkan.

Baca Juga: Jika Ada Temuan Gak Wajar di Harta Rafael Alun, KPK Bisa Lakukan Penyelidikan Korupsi

Dalam kasus ini, Mario dan Shane sudah berstatus sebagai tersangka. Sementara itu, AG karena masih dibawah umur, statusnya menjadi anak berkonflik dengan hukum atau pelaku.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X