FOTO: Suasana Salat Jumat Pertama di Hagia Sophia

- Jumat, 24 Juli 2020 | 18:36 WIB
Umat Islam menghadiri salat Jumat di luar Masjid Agung Hagia Sophia, di Istanbul, Turki, 24 Juli 2020. (REUTERS/Umit Bektas)
Umat Islam menghadiri salat Jumat di luar Masjid Agung Hagia Sophia, di Istanbul, Turki, 24 Juli 2020. (REUTERS/Umit Bektas)

Masjid Hagia Sophia dibuka kembali untuk salat Jumat (24/7/2020) yang perdana dalam 86 tahun, sejak dialihfungsikan dari museum. Warga Muslim tampak antusias untuk mengikuti ibadah di bangunan ikonik itu.

Salat Jumat tersebut digelar dengan langkah-langkah yang dilakukan untuk mengantisipasi virus corona, yaitu lima ruang terbuka yang berbeda disediakan untuk para jamaah guna mencegah kepadatan yang berlebihan. Para jamaah yang datang ke Hagia Sophia harus membawa masker dan sajadah mereka sendiri. 

-
Umat Islam menghadiri salat Jumat sambil menerapkan jarak sosial di luar Masjid Agung Hagia Sophia, di Istanbul, Turki, 24 Juli 2020. (REUTERS/Umit Bektas)
-
Seorang pria mengenakan masker dengan gambar Masjid Agung Hagia Sophia saat menghadiri salat Jumat di luar Masjid Agung Hagia Sophia, di Istanbul, Turki, 24 Juli 2020. (REUTERS/Umit Bektas)
-
Presiden Turki Tayyip Erdogan terlihat di layar sambil membaca Alquran ketika orang-orang menunggu salat Jumat di luar Masjid Agung Hagia Sophia, di Istanbul, Turki, 24 Juli 2020. (REUTERS/Umit Bektas)
-
Seorang pria menunggu waktu salat Jumat di luar Masjid Agung Hagia Sophia, di Istanbul, Turki, 24 Juli 2020. (REUTERS/Umit Bektas)
-
Orang-orang memegang bendera Turki dan Palestina ketika mereka menunggu salat Jumat di luar Masjid Agung Hagia Sophia, di Istanbul, Turki, 24 Juli 2020. (REUTERS/Murad Sezer)

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X