KPI Buka Suara Atas Dugaan Perundungan dan Pelecehan Seksual Sesama Jenis Oknum Pegawai

- Kamis, 2 September 2021 | 10:41 WIB
Ketua KPI Pusat Agung Suprio (Dok. KPI Pusat)
Ketua KPI Pusat Agung Suprio (Dok. KPI Pusat)

Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat buka suara terkait kasus dugaan perundungan dan pelecehan seksual sesama jenis yang dialami oleh pegawainya berinisial MS.

Diketahui, kejadian memalukan itu terjadi di lingkungan kerja KPI Pusat, tepatnya di Gedung Bappeten KPI Pusat, Jalan Gajah Mada, Jakarta Pusat.

KPI Pusat dalam pernyataan sikapnya menyampaikan turut prihatin dan tidak menoleransi segala bentuk perundungan dan pelecehan seksual terhadap siapapun dan dalam bentuk apapun.

Baca Juga: Heboh Perundungan dan Pelecehan Seksual Sesama Jenis Pegawai KPI, Ditelanjangi dan Direkam

Menindaklanjuti kasus tersebut, KPI Pusat akan melakukan penyelidikan dan meminta penjelasan dari kedua belah pihak yang bersangkutan.

"Melakukan langkah-langkah investigasi internal, dengan meminta penjelasan kepada kedua belah pihak. Mendukung aparat penegak hukum untuk menindaklanjuti kasus tersebut sesuai ketentuan yang berlaku," demikian bunyi poin pernyataan sikap KPI Pusat dikutip Indozone, Kamis (2/9/2021).

KPI Pusat akan memberikan tindakan tegas kepada para pelaku jika terbukti melakukan perundungan dan pelecehan seksual sesama jenis.

"Menindak tegas pelaku apabila terbukti melakukan tindak kekerasan seksual dan perundungan terhadap korban sesuai hukum yang berlaku," lanjut poin pernyataan sikap KPI Pusat.

Sebelumnya, seorang pria berinisial MS mengaku menjadi korban perundungan dan pelecehan seksual sesama jenis di kantor Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat. Korban yang mengaku trauma berat itu pernah melapor ke kepolisian, namun tak digubris.

MS mengatakan kejadian traumatis yang dialaminya itu sudah terjadi sejak dia bekerja di KPI Pusat pada 2011. Sejak saat itu, dia kerap menerima perlakuan tak manusiawi dari rekan-rekan kerjanya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X