Viral Foto Anies Jadi Imam Saat Salat Magrib di Polda Metro, Netizen Naikan Tagar Ini

- Rabu, 18 November 2020 | 12:05 WIB
Gubernur DKI Anies Baswedan. (ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A), foto Anies jadi Imam di Polda Metro Jaya (Twitter).
Gubernur DKI Anies Baswedan. (ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A), foto Anies jadi Imam di Polda Metro Jaya (Twitter).

Jagat Twitter kembali dihebohkan dengan beredarnya foto Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sedang memimpin Salat Magrib di Polda Metro Jaya. Foto itu pun menjadi viral ditambah dengan sebuah tagar #AniesForPresiden2024 yang dinaikkan oleh warganet.

Foto tersebut diambil saat Anies memenuhi panggilan undangan Polda Metro Jaya terkait kasus kerumunan di hajatan Habib Rizieq Shihab. Gubernur DKI tersebut harus menjawab 33 pertanyaan selama 9 jam di kantor polisi.

-
Tangkapan layar tagar tentang Anies yang trending di Twitter. (Twitter)

Di sela-sela pemeriksaan itulah, Anies melakukan ibadah kewajibannya untuk melaksanakan Sholat Magrib. Berdasarkan cuitan para netizen, ia didaulat menjadi Imam Sholat. 

Hal itu terlihat dari beberapa kicauan para netizen di lini massa Twitter. Beberapa netizen juga mencuitkan perihal surat Al-Insyirah yang dilantunkan sang gubernur. Sebuah surat yang memiliki arti melapangkan dada dari segala cobaan.

Salah satu cuitan juga memuji kehadirannya di kantor polisi meskipun jabatan sang gubernur lebih tinggi dari Polda. Apalagi kelalaian atas kerumunan di hajatan Habib Rizieq itu merupakan kewenangan kepolisian yang memberikan izin keramaian. 

"Terbalik pak, harusnya pak Gubernur yg manggil kalian menurut Undang2 yg berlaku.#AniesForPresidenRI2024 #AniesForPresidenRI2024," cuit seorang netizen.

"Walaupun perkara yg irrasional. Namun beliau tetap taat undangan. Semoga beliau tetap Istiqomah menjalankan amanahFolded hands #AniesForPresidenRI2024," tulis netizen lainnya. 

"Cuma dia yang mewakili seluruh Gubernur di Indonesia. Terima kasih Gubernur Indonesia. #AniesForPresidenRI2024," tambah netizen lainnya.

"Di puji tak terbang di hina tak tumbang. Semangat pak siap mental buat pimpin negara ini pak, kuat iman kuat mental. #AniesForPresidenRI2024," cuit netizen lainnya.

Kendati seperti itu, ada beberapa cuitan lain yang menyebut Anies Baswedan tidak pantas jadi presiden seperti yang diserukan lewat tagar tersebut.

Halaman:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X