Pesan dari Para Pasien yang Berhasil Sembuh dari Virus Corona

- Kamis, 19 Maret 2020 | 14:14 WIB
Tiga orang wanita yang dinyatakan sembuh dan negatif dari corona. (ANTARA FOTO/Humas Kementerian Kesehatan)
Tiga orang wanita yang dinyatakan sembuh dan negatif dari corona. (ANTARA FOTO/Humas Kementerian Kesehatan)

Hingga detik ini, wabah virus corona masih menjadi topik hangat perbincangan orang-orang. Tak hanya orang luar negeri, tapi juga masyarakat Indonesia.

Pasalnya, virus ini telah masuk ke Indonesia dan menyebabkan beberapa orang terinfeksi virus corona.

-
Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto (kiri) memberikan jamu dari Presiden Joko Widodo kepada pasien yang sembuh dari corona. (ANTARA FOTO/Humas Kementerian Kesehatan)

Di tengah wabah virus corona yang seketika jadi momok menakutkan, terselip kabar yang sedikit membuat lega hati warga Indonesia, yaitu tiga orang pasien positif corona yang dinyatakan sembuh dan negatif dari corona.

Ketiganya merupakan pasien kasus 01, 02 dan 03 yang menjalani perawatan di RSPI Sulianti Saroso.

Setelah dinyatakan sembuh dan negatif dari corona, ketiga pasien tersebut memberikan sederet pesan untuk warga Indonesia agar tidak panik menghadapi wabah virus corona.

Pasien 01

-
Pesan dari pasien 01. (instagram/@kemenkes_ri)

Pasien 01 yang merupakan wanita paruh baya menegaskan, pemerintah harus memberikan apresiasi untuk para dokter dan perawat, yang jadi garda terdepan menangani pasien corona.

Menurut perempuan berkaca mata ini, dokter dan perawat telah mendedikasikan hidupanya untuk menangani pasien corona. Mereka bahkan rela meninggalkan keluarganya demi mengemban tugas.

"Saya ingin sekali pemerintah memberikan penghargaan, apresiasi dan insentif untuk mereka yang 24 jam di garda depan dan mereka masih akan kerja terus," ujar pasien 01.

"Saya nggak tau sampai kapan dan mereka juga punya family, saya mohon perhatian untuk mereka karena mereka luar biasa kerjanya. Terima kasih," sambungnya.

Pasien 02

-
Pesan dari pasien 02 yang sembuh dari corona. (instagram/@kemenkes_ri)

Pasien 02 yang terbilang masih muda mengungkapkan bahwa ia ingin agar masyarakat dan media untuk tidak menyebarkan informasi hoaks tentang corona.

Menurut wanita berambut panjang ini, informasi yang beredar di masyarakat tentang virus corona yang berasal dari sumber tak terpercaya bisa mempengaruhi psikis pasien corona.

"Saya ingin mengimbau masyarakat dan media untuk mendukung pasien secara moral, karena penyebaran informasi yang tidak akurat yang disebarkan oleh pihak yang tidak bertanggungjawab itu sangat mengganggu psikis kami di dalam," ujar pasien 02.

Pasien 03

-
Pesan dari pasien 03 yang berhasil sembuh dari corona. (instagram/@kemenkes_ri)

Pasien 03 yang dinyatakan sembuh dan negatif corona berpesan, agar masyarakat Indonesia tidak mudah panik menghadapi virus corona.

Menurutnya, tubuh seseorang memiliki sistem kekebalan tubuh yang bisa menangkal virus corona.

Halaman:

Editor: Zega

Rekomendasi

Terkini

X