Lestarikan Budaya Jawa di Tanah Sulawesi

- Rabu, 21 Agustus 2019 | 10:57 WIB
Pertunjukan wayang kulit. (Ilustrasi/Dok. Humas Pemerintah Kabupaten Sleman)
Pertunjukan wayang kulit. (Ilustrasi/Dok. Humas Pemerintah Kabupaten Sleman)

Warga Desa Lera di Kecamatan Wotu, Kabupaten Luwu Timur, Sulawesi Selatan, tetap melestarikan budaya mereka di tanah Sulawesi.

Setiap tahunnya warga Desa Lera rutin menggelar pertunjukan wayang kulit.

"Saya bangga masyarakat Desa Lera yang kebanyakan etnis Jawa masih menjaga tradisi kesenian leluhur. Saya pernah enam tahun di Jawa. Kesenian seperti ini sangat sering saya saksikan waktu jaman kuliah dulu," kata Bupati Luwu Timur, HM Thorig Husler, Selasa (20/8/2019).

Dalam pertunjukan digelar, warga Desa Lere yang mayoritas berasal dari Jawa juga meresmikan paguyuban seni tradisional yang disebut Eko Budoyo.

Menurut HM Thorig Husler, warga membutuhkan sanggar seni untuk mewadahi kegiatan pelestarian kesenian dan budaya dari daerah asal mereka.

Pemerintah daerah akan membantu mendatangkan seniman dari Jawa untuk mengajarkan seni kepada generasi muda di Desa Lera.

"Supaya lebih semangat latihannya," katanya.

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X