Puan Tegaskan Kunkernya ke Jateng dan Jabar Tak Ada Kaitan dengan Pencapresan

- Selasa, 5 Juli 2022 | 17:58 WIB
Ketua DPR dan Ketua DPP PDIP Puan Maharani (INDOZONE/Harits Tryan)
Ketua DPR dan Ketua DPP PDIP Puan Maharani (INDOZONE/Harits Tryan)

Ketua DPR RI Puan Maharani menegaskan bahwa kunjungan yang dilakukan olehnya ke daerah Jawa Barat dan Jawa Tengah, tidak ada kaitannya dengan pencapresan menjelang 2024. Hal ini dikatakan Puan kepada awak media usai melakukan kunjungan ke DPC PDIP Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, Selasa (5/7/2022).

Ia bilang selain menjadi Ketua DPR, kunjungan ke Jawa Barat dan Jawa Tengah juga menjadi Ketua DPP untuk menemui para struktur partai PDIP di daerah tersebut. Sehingga Puan mengatakan bahwa tidak ada kaitannya soal pencapresan.

“Ketua DPR plus ketua DPP PDIP bertemu dengan struktur partai di wilayah,” tegas Puan.

Dia menekankan apabila untuk pencapresan PDIP mempunyai mekanisme dan perhitungan tersendiri. Kemudian, barulah Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri memutuskan siapa sosok tersebut.

“Kan saya sudah bilang, kita punya mekanisme dan perhitungan sendiri. Nanti bu Ketua akan memutuskan,” kata Puan.

Baca Juga: Bantu Fasilitasi Program Bedah Rumah, Warga Brebes Sampaikan Hal Ini ke Ketua DPR

Disuruh Megawati

Sebelumnya Puan juga menjelaskan bahwa dirinya disuruh oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri untuk berkeliling mengunjungi wilayah di Indonesia.

Hal ini dikatakan Puan usai saat mengunjungi DPC PDIP Cirebon Jawa Barat, Senin (4/7/2022). Dia mengaku belakangan sering mendapatkan pertanyaaan mengapa sangat aktif untuk keliling ke wilayah Indonesia.

“Selama ini saya muter-muter, Jawa Tengah, Jawa Timur, ini mulai masuk Jawa Barat, Kalimantan, Sulawesi, sampai ke Papua, dan lain sebagainya.  Ada yang nanya mbak Puan mau ngapain si muter-muter?,” tutur Puan.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X