Tolak Anggaran Formula E, PSI: Jangan Berjudi Dengan Uang Rakyat!

- Kamis, 7 November 2019 | 16:15 WIB
Balapan Formula E. (Instagram/@fiaformulae)
Balapan Formula E. (Instagram/@fiaformulae)

Sehari setelah dibahas komisi B dengan deretan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI Jakarta, Fraksi PSI justru menyatakan penolakan salah satu anggaran untuk gelaran Formula E oleh Jakarta Protertindo.

Anggota DPRD DKI Jakarta dari Fraksi PSI, Anggara Wicitra Sastroamidjojo menjelaskan bahwa jika anggaran pembangunan infrastruktur Formula E bisa diberikan kepada pihak swasta kenapa harus menggunakan APBD DKI.

"Jadi kami meminta dengan sangat mana kajian analisis investasinya. Dan kalau memang belum ada, lebih baik dibatalkan. Karena mengingat di APBDP 2019 sudah disahkan, DKI sudah menganggarkan komitmen fee sebesar Rp360 miliar," ujarnya di Gedung DPRD DKI Jakarta, Kamis (7/11).

Disinggung soal anggaran ini sudah diketok, Anggara menjelaskan sudah membicarakan dengan anggota dewan lainnya. Fraksi PSI dalam hal ini menitik beratkan soal analisisnya terlebih dahulu. Ia bahkan menyebutkan bahwa dari 106 anggota DPRD DKI adalah baru sehingga pihaknya masih mencoba berkomunikasi.

"Ada yang mempertanyakan kita sampai saat ini belum mendapatkan kajian investasi menguntungkan atau merugikan. Jangan berjudi dengan uang rakyat kalau kajiannya enggak jelas," tegasnya.

Perlu diketahui, JakPro dalam KUA-PPAS 2020 mengajukan Penyertaan Modal Daerah (PMD) senilai Rp767 miliar. Anggaran ini sudah disepakati oleh Komisi B pada Rabu (6/11). (NS)

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X