Beton Pembatas Jalur Sepeda Permanen akan Ditanami Pohon

- Jumat, 30 April 2021 | 15:18 WIB
Ilustrasi Jalan Jenderal Sudirman. (INDOZONE/Samsudhuha Wildansyah)
Ilustrasi Jalan Jenderal Sudirman. (INDOZONE/Samsudhuha Wildansyah)

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melalui Dinas Perhubungan akan menanam pohon di atas beton pembatas jalur sepeda permanen di Jalan Sudirman-Thamrin, Jakarta Pusat.

Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo menyebutkan, rencana penanaman pohon di atas beton tersebut akan dilakukan sepanjang pembatas jalur sepeda, yakni 12 kilometer.

"Bentuk tanaman sekarang sedang disiapkan kita harapkan setelah seluruh planter box dipasang pada posisi yang ada itu baru diletakkan tanaman di sana untuk ditanam," ucapnya Syafrin saat dikonfrimasi Jumat (30/4/2021).

Namun hingga saat ini, Syafrin mengatakan bahwa pihaknya masih berkonsultasi dengan Dinas Pertamanan dan Hutan Kota DKI Jakarta mengenai jenis pohon yang cocok untuk ditanam di atas beton itu.

"Bentuk tanamannya tetap mendapat rekomendasi dari dinas pertamanan terkait dengan tanamannya tentu pelaksana proyek yang akan menanam," terangnya.

Terkait soal anggaran yang akan dikeluarkan untuk penanaman pohon, ia menyebut tidak ada ongkos tambahan lagi. Pasalnya, anggarannya itu sudah sepaket dengan biaya pembangunan jalur sepeda permanen yang mencapai Rp30 miliar.

BACA JUGA: Polda Metro Tetapkan 1 Tersangka Kasus Kerumunan Jakmania, Ini Perannya

Namun, Syafrin pun tidak merinci secara detail besaran anggaran untuk pengadaan pohon tersebut. Sementara diketahui, sumber dana itu berasal dari pihak swasta bukan dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) DKI Jakarta.

"Anggarannya tidak di luar Rp30 miliar, ini termasuk di dalamnya penyiapan tanaman," pungkas Syafrin.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X