Bonek Wanita 'Hujani' Stadion GBT Dengan Melempar Boneka

- Sabtu, 30 Maret 2019 | 10:51 WIB
(photo/Instagram/officialpersebaya)
(photo/Instagram/officialpersebaya)

Puluhan ribu pendukung klub Persebaya melakukan aksi melempar boneka ke dalam Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya.

\r\n\r\n

Aksi ini merupakan sebagai bentuk kepedulian mereka terhadap anak-anak yang menderita penyakit kanker.

“Inilah kehebatan bonek dan kami akui mereka sangat kaya dengan kreativitas,” ujar pelatih Persebaya Djadjang Nurdjaman kepada wartawan usai pertandingan Persebaya melawan PS Tira Persikabo.

Pelemparan boneka ini dilakukan ketika jeda babak pertama ketika Persebaya menjamu PS Tira Persikabo babak delapan besar Piala Presiden 2019.

Suasana 'hujan' boneka itu pun membuat seluruh penonton dan suporter terkagum karena melemparnya dari atas tribun ke pinggir lapangan.

Ribuan boneka dalam berbagai bentuk dan ukuran itu dilempar ke sisi lapangan. Nantinya boneka itu akan dikumpulkan dan disumbangkan kepada anak-anak penderita kanker.

Bahkan aksi ini mendapat pujian dari pelatih PS Tira Persikabo Rahmad Darmawan. Apalagi boneka itu akan disumbangkan bagi anak penderita kanker.

“Saya juga melihat dan sangat luar biasa. Kreativitas dari suporter seperti inilah yang harus tetap dipertahankan,” kata mantan pelatih Sriwijaya FC tersebut.

Sementara itu, hasil pertandingan dimenangkan oleh Persebaya dengan skor 3-1. Dengan ini Persebaya lolos ke babak empat besar Piala Presiden 2019.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Persebaya (@officialpersebaya) on

 

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X