Polisi Tangkap 1 Pelaku Pengeroyok Wartawan hingga Tewas di Jakarta Timur

- Selasa, 26 Juli 2022 | 10:21 WIB
Ilustrasi kekerasan. (Freepik)
Ilustrasi kekerasan. (Freepik)

Kasus pengeroyokan dengan korban wartawan Papua Pos hingga meninggal di Jakarta Timur memasuki babak baru. Pihak kepolisian berhasil menangkap 1 orang pelaku terkait kasus ini.

Hal tersebut disampaikan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol E Zulpan dalam keterangan tertulisnya kepada wartawan, Selasa (26/7/2022).

"Jajaran Sat Reskrim telah melakukan penangkapan pelaku pengeroyokan yang mengakibatkan korban meninggal dunia," kata Zulpan.

Tersangka yang berhasil ditangkap atas nama Rafli (24) alias Ogef. Dia ditangkap dini hari tadi, Selasa (26/7/2022) oleh pihak kepolisian di kawasan Jati Asih, Bekasi.

Baca Juga: Wartawan Senior Al Jazeera Tewas Ditembak Peluru Israel, Bennett Tuduh Militan Palestina

Selain Rafli, Zulpan menyebut masih ada 1 tersangka lain yang diburu polisi terkait kasus pengeroyokan ini. Satu tersangka tersebut merupakan ayah Rafli bernama Ade Erwin.

"Untuk tersangka lainnya atas nama Ade Erwin masih dilakukan pencarian," beber Zulpan.

Seorang wartawan Papua Pos bernama Firdaus P. Pangaribuan tewas usai dikeroyok sejumlah orang di kawasan Kramat Jati, Jakarta Timur. Peristiwa ini terjadi pada Selasa, 19 Juli 2022 lalu.

Korban saat itu tewas dengan luka di sekujur tubuhnya. Luka terparah ada pada bagian jari kelingking sebelah kiri yang nyaris putus.

Polisi menemukan barang bukti seperti bongkahan batu hingga balok kayu berpaku di sekitar TKP.  Disinyalir, pelaku pengeroyokan berjumlah 3 orang.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X