Anak STM Turun ke Jalan dan Ikut Berdemo

- Rabu, 25 September 2019 | 15:49 WIB
Screenshot
Screenshot

Selain mahasiswa, anak STM juga ikut dalam aksi menolak sejumlah RUU yang menuai kontroversi. Di Twitter, tagar #STMBergerak menjadi salah satu trending topic dan memperlihatkan sejumlah video anak STM yang berdemo.

Seakan tak kenal takut, mereka maju menghadapi polisi seakan menjadi bala bantuan untuk kakak-kakaknya mahasiswa. Para anak STM ini ramai-ramai mendatangi gedung DPR, sebelum kemudian diangkut oleh polisi ke Polda Metro Jaya.

Polisi mengatakan bahwa massa STM turun ke jalan karena menerima pesan berantai. Namun, saat polisi menanyakan tentang tujuannya, mereka tidak ada yang tau dan paham. Akhirnya, polisi mengamankan dan akan mendapat pendekatan oleh Binmas.

"Tadi kita temukan beberapa membawa besi, ada petasan kembang api, ada besi panjang juga, nanti kita dalami motifnya apa," ujarnya. Polisi juga tidak menerima surat pemberitahuan terkait massa STM.

Apalagi, hari ini dilarang melakukan aksi di depan gedung DPR karena masih ada pembersihan terkait kerusakan yang ditimbulkan dari demo sebelumnya. Polisi juga akan mendalami pesan berantai yang mengajak anak-anak STM untuk turun ke jalan dan ikut berdemo.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Zega

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X