Sikap Belum Berubah, PKB Tetap Ngotot Usul Pemilu 2024 Ditunda

- Selasa, 15 Maret 2022 | 13:26 WIB
Pemilih menunjukkan desain surat suara yang disederhanakan saat mengikuti simulasi pemungutan dan penghitungan suara. (ANTARA/Fransisco Carolio)
Pemilih menunjukkan desain surat suara yang disederhanakan saat mengikuti simulasi pemungutan dan penghitungan suara. (ANTARA/Fransisco Carolio)

Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Muhaimin Iskandar menyatakan pihaknya masih tetap kekeh mengusulkan untuk menunda Pemilu 2024.

Sampai sekarang, kata Pria yang biasa disapa Cak Imin ini, PKB belum merubah sikapnya untuk tetap mengusulkan Pemilu 2024 ditunda.

“Ya masih lah. Belum-belum (berubah sikapnya),” kata Cak Imin di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (15/3/2021).

Meski demikian, Cak Imin menyatakan dirinya akan tetap pada konstitusi. Dia klaim usulan yang disampaikan tersebut akan taat dalam koridor konstitusi.

“Ya, kita juga taat konstitusi jadi usulan itu kan dalam koridor konstitusi,” tegas Cak Imin.

Sebelumnya Wakil Ketua DPR RI sekaligus Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Muhaimin Iskandar mengusulkan agar Pemilu 2024 ditunda sementara waktu. Penundaan Pemilu 2024 bisa dilakukan selama satu atau dua tahun.

“Saya mengusulkan pemilu 2024 ditunda satu atau dua tahun,” kata Muhaimin di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (23/2/2022).

Muhaimin menjelaskan alasan mengapa ingin Pemilu 2024 ditunda sementara. Karena dia tak mau proyek pemulihan ekonomi di Indonesia pasca pandemi terganggu karena Pemilu.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X