Tempat Pengungsian Semeru Jadi Lokasi Syuting, Ini Respon Mabes Polri

- Kamis, 23 Desember 2021 | 19:36 WIB
Syuting sinetron di tempat pengungsian erupsi gunung Semeru. (Istimewa)
Syuting sinetron di tempat pengungsian erupsi gunung Semeru. (Istimewa)

Viralnya video memperlihatkan proses syuting di lokasi pengungsian korban erupsi Gunung Semeru menjadi perhatian publik. Mabes Polri pun turut merespon hebohnya berita tersebut.

Kabag Penum Divisi Humas Mabes Polri Kombes Pol Ahmad Ramadhan menyebut tugas instansinya disana hanya fokus terhadap penanganan bencana alam.

"Tugas Polri sendiri di Lumajang atau di lokasi bencana adalah membantu masyarakat untuk melakukan evakuasi, melakukan identifikasi, melakukan pengamanan terhadap warga termasuk rumah-rumah yang ditinggalkan," kata Kombes Ramadhan kepada wartawan di Mabes Polri, Jakarta, Kamis (23/12/2021).

Terkait dengan proses dan lokasi syuting, Ramadhan enggan berkomentar. Sebab, sia menyebut hal itu lebih cocok ditanyakan ke pemerintah daerah disana.

"Terkait dengan shooting tadi, barang kali rekan-rekan media bisa menanyakan ke pemerintah daerah setempat ya," beber Ramadhan.

Seperti diketahui, sebuah video viral di media sosial menampilkan kegiatan syuting sinetron. Yang menjadi sorotan video itu karena video tersebut dibuat di lokasi pengungsian korban erupsi Gunung Semeru, Jawa Timur.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

Motor Kepeleset, Dua Jambret Ditangkap di Monas

Senin, 18 Maret 2024 | 14:10 WIB
X