Purna Tugas, Darmin Nasution Klaim 4 Keberhasilan Jadi Hasil Karyanya

- Jumat, 18 Oktober 2019 | 19:45 WIB
Menko Perekonomian Darmin Nasution (kanan) saat menghadiri acara
Menko Perekonomian Darmin Nasution (kanan) saat menghadiri acara

Darmin Nasution menjabat Menteri Koordinator Perekonomian selama tiga setengah tahun. Ada empat kesuksesan yang diklaim sebagai hasil karyanya. 

Bahkan beberapa keberhasilan itu, kata Darmin, merupakan prestasi yang pertama kali diraih Indonesia sejak masa orde baru. 

"Dulu zaman orde baru, inflasi itu double digit, tidak pernah single digit. Kalau sekarang inflasi kita di kisaran 3,3 - 3,5 persen, ini prestasi," ujar Darmin dalam acara Ngopi TEKO (Ngobrol Asik Tentang Ekonomi) di Kantor Kemenko Perekonomian, Jakarta, Jumat (18/10). 

Selain inflasi, capaian kedua yang diklaim Darmin sebagai Menko Perekonomian adalah keberhasilan dalam hal menurunkan angka kemiskinan. Sebagaimana data Badan Pusat Statistik (BPS), angka kemiskinan Indonesia per Maret 2019 mencapai 25,14 juta jiwa. 

-
Suasana acara "Ngobrol Pintar Tentang Ekonomi (Ngopi Teko)" di Jakarta, Jumat (18/10). (Indozone/Sigit Nugroho)

Jumlah itu turun 2,59 juta jiwa jika dibandingkan dengan data pada September 2014 atau sebulan sebelum Jokowi menjabat sebagai presiden.

"Ini bukan barang yang bisa diubah besar-besaran tapi ini (kemiskinan) konsisten menurun," tuturnya. 

Prestasi selanjutnya, kata Darmin, yaitu penurunan angka Gini Ratio dan juga tingkat pertumbuhan ekonomi yang meningkat. Posisi sebelumnya di angka 4 persen, kini menjadi 5 persen. 

"Jadi jika dilihat dari berbagai sudut makro, ini sudah bagus," tuturnya. 

Meski demikian, Darmin mengakui ada satu persoalan yang hingga saat ini belum selesai dan menjadi pekerjaan rumah di masa pemerintahan selanjutnya, yaitu defisit neraca perdagangan. 

"Mudah-mudahan modal yang sudah dibangun sekarang, nanti di pemerintahan kedua ini bisa diwujudkan. Kesimpulannya adalah perekonomian kita masih oke, dibandingkan negara lain," pungkasnya. (SN)

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X