Effendi Simbolon Kembali Dilaporkan ke MKD Meski Sudah Minta Maaf

- Kamis, 15 September 2022 | 14:46 WIB
FKPPI melaporkan Effendi Simbolon ke MKD DPR. (INDOZONE/Harits Tryan)
FKPPI melaporkan Effendi Simbolon ke MKD DPR. (INDOZONE/Harits Tryan)

Anggota Komisi I DPR RI Effendi Simbolon kembali dilaporkan ke Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) terkait pernyataannya TNI seperti gerombolan saat rapat kerja beberapa waktu lalu.

Laporan sekarang dibuat oleh  Ketua Umum Generasi Muda Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan dan Putra Putri TNI Polri (FKPPI), Shandy Mandela Simanjuntak. 

“Hari ini kami, keluarga besar FKPPI lebih tepatnya pemuda FKPPI melaporkan saudara Effendi Simbolon karena ucapannya yang tidak sepatutnya, dalam KBBI kata gerombolan itu artinya pengacau,”kata Shandy di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (15/9/2022).

Dikatakan Shandy, pihaknya sangat sakit hati pernyataan Effendi tersebut dan melaporkanya ke MKD. Ia beralasan bilamana laporan itu demi membela martabat TNI.

“Maka hari ini kami melaporkan demi membela martabat TNI, bahwa TNI lahir dari rahim rakyat, maka tidak mungkin TNI menjadi sebuah gerombolan dan pengacau, mereka mewakafkan diri dan hidupnya demi bangsa dan negara,” ucap Shandy.

Effendi sejatinya telah melontarkan permintaan maaf terkait pernyataannya. Walau begitu menurut Shandy pihaknya ingin ada pertanggungjawaban dari Effendi atas sikapnya.

“Maaf itu kami terima, tapi ini kan negara hukum, kami harus melanjutkan dan mempertanggungjawabkan perbuatan dan pernyataannya tersebut,” tandas Shandy.

BACA JUGA: Effendi Simbolon Dilaporkan ke MKD, PDIP: Hak Bicara Anggota Dewan Dilindungi

Permintaan maaf

Anggota Komisi I DPR RI Effendi Simbolon menyampai permintaan maaf usai pernyataannya dalam rapat kerja dengan Kementerian Pertahanan (Kemenhan) dan Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa, yang bilang TNI seperti gerombolan dan lebih-lebih dari Ormas.

“Saya mohon maaf apapun perkataan saya menyinggung, menyakiti tidak nyaman di hati para prajurit,” kata Effendi di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (14/9/2022).

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X