Jelang Pilkada Medan Akhyar Keluar dari PDIP, Loncat Ke Demokrat

- Sabtu, 25 Juli 2020 | 20:19 WIB
Plt   Wali Kota Medan, Akhyar Nasution. (Photo/Instagram/@pemko.medan)
Plt Wali Kota Medan, Akhyar Nasution. (Photo/Instagram/@pemko.medan)

Akhyar Nasution yang sedang menjabat sebagai Plt Wali Kota Medan kini telah keluar dari PDIP. Selain itu, dia juga disebut-sebut akan dimajukan oleh PKS dan Partai Demokrat sebagai calon Wali Kota Medan Pilkada serentak 9 Desember 2020.

Di samping itu, Presiden PKS Mohamad Sohibul Iman menyampaikan bahwa saat ini belum ada laporan resmi dari DPD PKS Kota Medan terkait usulan calon kepala daerah.

"Yang menguat adalah Pak Akhyar dan ini yang dikomunikasikan oleh PKS dan Demokrat. Karena Pak Akhyar sudah menjadi kader Demokrat," kata Sohibul, Jumat (24/7/2020).

"Mudah-mudahan jadi koalisi Demokrat dan PKS. Terkait kursinya, kami sudah cukup bisa berlayar, insyaallah," harapnya.

Sementara itu, Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) Partai Demokrat Andi Arief membenarkan bahwa Akhyar saat ini telah menjadi kader Partai Demokrat dan akan maju di Pikada Kota Medan.

"Sebulan lalu sudah menyatakan masuk Partai Demokrat, kalau tidak salah 14 Juni lalu," jelas Andi.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X