Berita Duka, Bupati Halmahera Timur Meninggal usai Daftar Pilkada 2020, Ini Kronologisnya

- Jumat, 4 September 2020 | 22:20 WIB
Bupati Halmahera Timur Muhdin Ma'bud (ANTARA)
Bupati Halmahera Timur Muhdin Ma'bud (ANTARA)

Bupati Halmahera Timur Muhdin Ma’bud meninggal dunia, Jumat (4/9/2020).

Nahasnya, Muhdin menghembuskan nafas terakhir tak lama usia mendaftar sebagai petahana untuk Pilkada Halmahera Timur 2020 ke KPUD setempat.

Muhdin meninggal dunia saat dirawat di RSUD Maba sekitar pukul 16.40 WIT. 

Berdasarkan informasi, Muhdin meninggal saat berorasi di atas panggung.

Tiba-tiba, dia jatuh pingsan sehingga membuat para pendukungnya panik.

Muhdin sempat dilarikan ke rumah sakit. Namun nyawanya tak tertolong.

"Saat orasi sekitar 15 menit tiba-tiba pingsan," ujar Kabag Humas Pemkab Halmahera Timur Yusuf Thalib kepada wartawan.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, Muhdin bersama rombongan awalnya menyambangi Kantor KPUD  Halmahera Timur pada Jumat (4/9/2020) pagi.

Kala itu, Muhdin didampingi oleh bakal calon wakilnya, Anjar Taher.

Namun, ada beberapa berkas yang kurang. Hal itu membuat mereka kembali dan melengkapi berkas-berkas.

Sekembalinya di kantor KPU, Muhdin kemudian menggelar orasi politik di depan para pendukungnya.

Namun tak lama berlangsung, Muhdin jatuh pingsan. Timnya langsung menggotong dan membawa ke rumah sakit.

Menurut Yusuf, Muhdin selama ini sehat dan tidak punya riwayat sakit keras.

Namun ada dugaan Muhdin terkena serangan jantung.

Halaman:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X