Wagub DKI Riza Patria Tegaskan Masalah Sosial di Jakarta Bukan Cuma Gelandangan

- Jumat, 8 Januari 2021 | 19:21 WIB
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria. (INDOZONE/Sarah Hutagaol)
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria. (INDOZONE/Sarah Hutagaol)

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menegaskan bahwa masalah sosial di Ibu Kota tidak hanya tunawisma atau gelandangan, melainkan masih terdapat puluhan kategori masalah lainnya.

Riza Patria menyebutkan, setidaknya terdapat 24 masalah sosial yang menjadi pekerjaan rumah bagi Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta.

"Ada anak terlantar, lansia, banyak sekali. Ada 24 (kategori) yang harus kami atasi terkait masalah sosial. Jadi, tunawisma itu hanya satu dari 24 yang harus kami atasi di DKI Jakarta," ucap Riza, Jumat (8/1/2021).

Baca Juga: Rekomendasi Komnas HAM di Kasus Tewasnya 6 Laskar FPI: Lanjutkan ke Pengadilan

Dengan banyaknya masalah sosial yang masih terjadi di Jakarta, politisi Partai Gerindra ini mengklaim kalau pihaknya akan berupaya untuk mengatasi semua persoalan tersebut.

"Tentu kami akan pastikan, kami akan upayakan sebaik mungkin, mengatasi, menangani, membantu saudara-saudara kita yang adalah masalah sosial," terangnya.

Kendati demikian, Riza bersyukur karena menurutnya DKI Jakarta memiliki Indeks Pembangunan Manusia (IPM) yang tertinggi di Indonesia, dan juga angka kemiskinan yang terendah.

"Dukungan program dan anggaran juga di Jakarta sudah luar biasa dibandingkan dengan provinsi lain, kita juga bersyukur. Namun demikian, tidak cukup kira berdiri sendiri, kita perlu berkolaborasi seperti Pak Anies sudah sampaikan, semua program kegiatan pemprov ini kita laksanakan bersama sama, melibatkan semua pihak," tandas Riza.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X