Perangkat Virtual Reality Yang Bantu Ibu Alihkan Rasa Sakit Persalinan

- Senin, 26 Agustus 2019 | 13:42 WIB
Hull and East Yorkshire Hospitals NHS Trust Via BBC
Hull and East Yorkshire Hospitals NHS Trust Via BBC

Selain menjadi momen yang membahagiakan, proses persalinan juga menjadi peristiwa menakutkan bagi sebagian kaum hawa. Bagaimana tidak, rasa sakit dari proses persalinan setara dengan 20 tulang patah secara bersamaan.

Melihat kenyataan ini, Rumah Sakit Welsh NHS di Cardiff, Wales menawarkan para wanita untuk mencoba pengalaman Virtual Reality (VR) yang dipercaya dapat membantu mereka agar lebih rileks dan mengalihkan pikiran mereka dari rasa sakit yang sedang dialami saat persalinan.

-
Unversity of Newcastle Via ABC

 

University Hospital of Wales di Cardiff teolah menguji apakah dengan memperlihatkan suasana yang menenangkan dapat mengurangi ketidaknyamanan bagi para wanita hamil. Ada beberapa video yang bisa dipilih dalam sesi VR yang berlangsung selama tujuh menit tersebut, seperti suasana pantai, aurora, berjalan di Mars, atau berjalan bersama penguin dan kerbau.

Selama tujuh menit, pasien akan disuguhi dengan suasana visual yang diinginkan dan dilengkapi dengan musik dan voice over yang lembut. Efek yang cukup menenangkan ini dapat dirasakan hingga 45 menit.

-
ilustrasi/pixabay

 

Terapi VR ini dapat dilakukan pada tahap awal persalinan, saat wanita lebih memegang kendali. Menurut Kepala Bidan untuk Dewan Kesehatan Cardiff, Suzanne Hardacre mengatakan bahwa pengalaman VR bagi wanita ini dapat menjadi alternatif dalam menghadapi proses persalinan.

“Untuk persalinan tahap awal saat ini kami dapat menawarkan air, pernapasan, dan relaksasi. Virtual Reality hanya membawa dimensi lain untuk hal-hal itu,” ungkap Hardacre.

-
ilustrasi/unsplash

 

Menurut Hardacare, penggunaan terapi VR pada persalinan dalam tahap awal dapat membantu wanita dalam hal pernapasan, relaksasi, dan "melupakan" persalinan. Terapi VR ini juga dapat digunakan untuk para wanita yang memiliki pengalaman melahirkan traumatis.

Terapi VR ini mendapatkan respon positif dari pasien yang telah mencobanya. Dari banyaknya suasana VR, pantai dan berjalan di tengah kawanan kerbau adalah suasana yang paling popular.

-
ilustrasi/unsplash

 

Hannah Lelii, seorang calon ibu yang pernah menggunakan terapi VR pada persalinan anak pertamanya merasa terkesan dengan teknologi VR. Ia takjub dengan suasana 360 derajat yang dilihatnya melalui VR.

Selain itu, metode ini juga telah teruji di Rumah Sakit Cedars Sinai di Los Angeles dan mendapatkan banyak respon positif. Pasien yang mencoba terapi ini mengungkapkan bahwa kecemasan mereka berkurang. Sebagian dari mereka juga mengatakan bahwa dengan menggunakan VR dapat mengurangi rasa sakit persalinan.

Halaman:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X