Lapar Saat Bersepeda, Pria Ini Malah Tak Sadar Makan di Rumah Warga

- Selasa, 4 Agustus 2020 | 11:11 WIB
Kiri: Mohd Kharbi. Tengah dan kanan: Kondisi rumah warga yang ditumpangi makan oleh Kharbi. (Facebook/Aurora Intan Marliana)
Kiri: Mohd Kharbi. Tengah dan kanan: Kondisi rumah warga yang ditumpangi makan oleh Kharbi. (Facebook/Aurora Intan Marliana)

Sebuah kisah lucu dialami oleh seorang pria bernama Mohd Kharbi. Pasalnya, pria asal Malaysia ini numpang makan di rumah warga, saat sedang bersepeda.

Kejadian ini bermula saat Kharbi mengayuh sepeda dari Kenyir ke Kuala Terengganu. Karena perutnya lapar saat bersepeda, ia pun memutuskan untuk mencari warung makan.

Dia terakhir kali makan pada pukul 9 malam waktu setempat, dan sudah mengayuh sepedanya sejauh 70 kilometer dengan keadaan perut kosong.

Saat melintas di sebuah jalan, ia melihat ada sebuah rumah yang di dalamnya terdapat seorang pria dan anak kecil. Kharbi mengira rumah itu adalah warung makan yang bisa menghilangkan rasa laparnya.

Dugaan Kharbi semakin menguat, karena melihat ada sejumlah makanan yang tersaji di atas meja.

"Ada lauk nasi dagang di atas meja. Yang membuat saya berpikir ini adalah kedai, yaitu ada nasi dagang. Saya memang sangat menyukai makanan itu, terlebih lagi makanan asli dari Terengganu. Sambil masuk dan melihat keadaan sekeliling, ini kedai atau rumah ya? Terus ada cangkir di meja samping, saya langsung menyimpulkan kalau itu kedai. Bang nasi dagang satu," tulis Kharbi dalam laman Facebook-nya.

Kharbi baru tau bahwa tempat itu adalah rumah warga, saat ia ingin membayar nasi dan lauk yang di makannya.

"Ketika selesai makan, saya mengambil uang dari saku belakang saya dan bertanya habis berapa. Lalu si pemilik rumah bilang, 'Bapaknya ingin membayar? Ini bukan kedai'," sambungnya.

Sontak, Kharbi merasa begitu malu, saat tau bahwa tempat tersebut bukannya warung makan melainkan rumah warga. Dia juga baru tau jika pria dan anak kecil di dalam rumah itu, adalah anak dari pemilik rumah dan tetangganya

Kharbi menjelaskan, dia mengira rumah itu adalah warung makan, karena posisi dapur ada di bagian depan. Ditambah lagi, karena ada pria dan anak kecil yang sedang makan di dalamnya.
 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Zega

Rekomendasi

Terkini

Polres Langkat Musnahkan Barbuk Ganja dan Sabu

Rabu, 17 April 2024 | 11:20 WIB
X