Polemik Interpelasi Anies Soal Formula E, Ketua DPRD DKI: Tak Ada yang Bisa Intervensi!

- Kamis, 26 Agustus 2021 | 10:21 WIB
Ilustrasi Formula E. (Instagram/@formulae_official)
Ilustrasi Formula E. (Instagram/@formulae_official)

Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi menyebutkan bahwa polemik pengajuan hak interpelasi terhadap Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan merupakan hak setiap anggota dewan.

Maka dari itu, pria yang akrab disapa Pras ini mengatakan interpelasi yang digulirkan anggota fraksi PDIP dan PSI terkait Formula E tidak bisa diintervensi oleh pihak manapun.

"Semua tidak bisa mengintervensi anggota dewan terkait interpelasi. Itu hak anggota dewan. Fraksi pun tak bisa mengintervensi," ucap Pras di Gedung DPRD DKI, Rabu (25/8/2021).

Menurutnya, interpelasi merupakan hal yang wajar, karena legislatif ingin meminta penjelasan Anies Baswedan terkait anggaran yang digelontorkan untuk menggelar ajang balapan mobil listrik itu.

"Dewan mau bertanya, secara legalitas bertanya itu dengan interpelasi. Kami bertanya, enggak semata-mata kami ujug-ujug seperti pikiran negatif," terangnya.

Meski menimbulkan perdebatan di kalangan legislatif lantaran banyak fraksi yang masih mendung Anies, politisi PDIP ini menegaskan bahwa dirinya tidak memihak kepada siapapun.

"Saya independen, kalau ada hak bertanya, saya bertanya, tidak ada yang intervensi. Supaya kedewasaan di parlemen juga, jangan ngomong di luar,"  tandas Pras.

Seperti diketahui, hingga saat ini sudah ada 15 anggota DPRD DKI Jakarta yang setuju menggulirkan hak interpelasi. Rinciannya, sebanyak tujuh orang berasal dari Fraksi PDIP dan delapan lainnya dari Fraksi PSI.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X