Namanya Disebut dalam Kasus Korupsi Tanah Munjul, Wakil Ketua DPRD DKI: Saya Gak Tahu!

- Jumat, 4 Februari 2022 | 09:50 WIB
Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Muhammad Taufik. (INDOZONE)
Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Muhammad Taufik. (INDOZONE)

Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Muhamad Taufik angkat bicara terkait namanya yang disebut dalam persidangan dugaan korupsi pengadaan tanah di Munjul, Jakarta Timur. Ia pun membantah terlibat kasus tersebut.

Padahal diketahui, namanya disebut dalam Berita Acara Pemeriksaan (BAP) terdakwa Yoory C Pinontoan yang merupakan mantan Direktur PD Sarana Jaya. 

"Saya enggak pernah tahu," ujar Taufik saat dikonfirmasi, Jumat (4/2/2022). 

Politisi Gerindra ini pun mengklaim sudah sempat dimintai keterangan oleh KPK dalam pemeriksaan kasus itu. Ia menyebut pernyataannya sudah tertuang dalam Berita Acara Pemeriksaan (BAP). 

Baca juga: Legend di Jaksel! Cuma Jual Ayam Goreng Kampung, Sehari Cuan Rp25 Juta!

"Enggak, kan di BAP saya ada. Kan saya udah di-BAP, ya mestinya di BAP saja lihat," ungkapnya. 

Ia juga membantah keterangan dalam BAP yang menyebut dirinya meminta Yoory agar membantu Tommy Ardian selaki Direktur Utama PT Adonara Propertindo dalam proses pembayaran tahap II terkait pengadaan tanah di Munjul. 

"Enggak, enggak (ada kaitannya). Saya gak tahu sama sekali soal Munjul," tandas Taufik. 

Artikel Menarik Lainnya:

 

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

Gempa 5,3 Magnitudo Guncang Gorontalo Dini Hari

Kamis, 25 April 2024 | 14:57 WIB
X