Kemendikbud Luncurkan Program Belajar di Rumah Lewat Siaran TVRI

- Kamis, 9 April 2020 | 21:16 WIB
Mendikbud, Nadiem Makarim. (photo/ANTARA/Arnas Padda)
Mendikbud, Nadiem Makarim. (photo/ANTARA/Arnas Padda)

Sebagai alternatif media pembelajar bagi murid di tingkat PAUD hingga SMA yang wilayahnya terbatas akses internet, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) akan meluncurkan program belajar dari rumah bagi murid, guru dan orang tua di tengah Covid-19.

Langkah ini diambil karena masih banyak persoalan sekolah dan beberapa wilayah yang belum dapat mengakses jaringan internet untuk melakukan proses belajar jarak jauh.

"Kami sadar bahwa banyak juga sekolah-sekolah di daerah yang mungkin satu tidak punya akses internet ataupun meski sulit untuk memahami bagaimana menggunakan platform-platform teknologi ataupun misalkan ada keterbatasan dana dari sisi kuota dan lain-lain," kata Nadiem lewat video konferensi, Kamis (9/4/2020).

Oleh karena persoalan tersebut, Kemendikbud pun memastikan seluruh siswa dan guru tetap bisa mendapatkan sarana pembelajaran di tengah adanya pandemi Covid-19.

Nadiem juga menjelaskan bahwa program tersebut ditujukan kepada orang tua murid itu dinilai penting. Program tersebut juga harus mendapatkan bimbingan dari para orang tua untuk memberikan tugas-tugas yang diberikan pihak sekolah. Selain melalui sarana platform belajar secara online, Kemendikbud juga meluncurkan program Belajar Dari Rumah yang bisa disaksikan melalui stasiun televisi nasional, TVRI.

Program tersebut direncanakan berjalan selama tiga bulan ke depan dan dimulai Senin (13/4/2020). Program Belajar Dari Rumah itu akan tayang sejak pukul 08.00 WIB hingga 23.00 WIB.

"Sebenernya banyak orang tua yang juga cukup frustasi karena ini merupakan pembelajaran buat mereka juga dan tapi juga telah menimbulkan kesadaran betapa sulitnya proses pembelajaran itu," ujarnya.

"Apakah ini benar tayangan yang berguna dan kalau tidak akan kita ubah dan ini proses yang sangat dinamis," tambahnya.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

X