Corona Dunia Tembus Lebih dari 65 Juta, Meksiko Masih Sumbang Kasus Terbanyak Hari Ini

- Jumat, 4 Desember 2020 | 10:15 WIB
Boneka teddy bear diletakkan di meja untuk menerapkan jarak sosial di restoran Jaso Bakery, Meksiko, 23 Juli 2020. (REUTERS/Edgard Garrido)
Boneka teddy bear diletakkan di meja untuk menerapkan jarak sosial di restoran Jaso Bakery, Meksiko, 23 Juli 2020. (REUTERS/Edgard Garrido)

Penambahan angka kasus baru virus corona di dunia masih terus meningkat. Beberapa negara hari ini telah melaporkan angka kasus harian terbaru.

Berdasarkan laporan Worldometers, Jumat (4/12/2020), Meksiko masih menjadi negara dengan kasus harian terbanyak, yakni 11.030 kasus baru, dengan angka kematian bertambah sebanyak 608.

Secara keseluruhan jumlah kasus Covid-19 di dunia hingga saat ini mencapai 65.528.133 dengan 1.511.726 kematian. Sedangkan total pasien sembuh dari virus corona mencapai 45.371.073.

Dari akumulasi tersebut, Amerika Serikat masih menjadi negara dengan kasus Covid-19 tertinggi sejauh ini, yaitu sebanyak 14.535.196.

Di urutan kedua ada India dengan 9.571.780 kasus Covid-19. Lalu ada Brasil yang mencatatkan total kasus Covid-19 sebanyak 6.487.516.

Kemudian diikuti Rusia dengan 2.375.546 kasus Covid-19 dan Prancis 2.257.331. Di urutan keenam ada Spanyol dengan 1.693.591 kasus corona.

Meksiko sendiri berada di urutan ke-11 dengan 1.144.643 kasus, dengan 108.173 kematian. Sedangkan Indonesia berada di urutan ke-22 dengan total kasus 557.877.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Rekomendasi

Terkini

Berawal Saling Tatap, ODGJ Bacok Tetangga di Kepala

Selasa, 23 April 2024 | 19:30 WIB
X