Tompi Temukan Foto Soeharto di Tempat Pembuangan Sampah

- Senin, 30 Desember 2019 | 13:02 WIB
Instagram/@dr_tompi
Instagram/@dr_tompi

Belum lama ini, penyanyi Tompi membagikan foto cetakan Soeharto dan Ibu Tien di akun Instagramnya. Tompi merasa sedih karena cetakan foto yang lengkap dengan tanda tangan tersebut ditemukan di tempat tak biasa, yaitu di kawasan tempat sampah.

Cetakan foto tersebut dilihat Tompi di kawasan tempat pengelolaan sampah di Ambon. Tompi mengatakan, sosok Soeharto yang dulunya dielukan, kini justru seperti tak bermakna.

"Pagi tadi, sy motret di kawasan pengelolaan sampah di Ambon. Sejenak terdiam melihat ada print foto lengkap dengan tanda tangannya. Pikiran saya melayang kemana2. Betapa dulu dielukan namun kini seolah tak bermakna. Sedih ya. Rasanya kita perlu lebih belajar menghargai," tulis Tompi pada captionnya.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Dr tompi (@dr_tompi) on

Dalam foto tersebut, Soeharto tampak mengenakan jas dan peci hitam. Sementara itu, Ibu Tien tampak anggun dengan kebaya pink-nya. Foto Soeharto dan Ibu Tien tampak ditempel di sebuah album foto.

Banyak warganet yang berkomentar ikut merasa sedih melihat foto tersebut. Menurut mereka, bagaimana pun, Soeharto dan Ibu Tien telah berjasa untuk Indonesia. Ada pula netizen yang berusaha tidak berprasangka buruk dengan mengatakan bahwa foto itu kemungkinan telah dibawa arus banjir. Namun, kini Tompi telah menutup komentar di foto tersebut.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Rekomendasi

Terkini

Kebakaran Toko di Mampang Semalam, 7 Orang Tewas

Jumat, 19 April 2024 | 14:25 WIB
X