Sajikan Konsep Kolaborasi, Bali Blues Festival Kembali Digelar

- Kamis, 11 Juli 2019 | 16:30 WIB
Acara konferensi pers BBF 2019 di Kubu Kopi Renon, 9 Juli kemarin/Instagram @balibluesfestival
Acara konferensi pers BBF 2019 di Kubu Kopi Renon, 9 Juli kemarin/Instagram @balibluesfestival

Event tahunan Bali Blues Festival (BBF) kembali digelar. Bertempat di The Nusa Dua, Badung, Bali pada 13-14 Juli 2019, acara ini menjadi penutup gelaran Nusa Dua Light Festival yang diselenggarakan sejak 30 Mei lalu.

Penyelenggaraan event yang telah memasuki tahun kelima ini akan dimeriahkan sejumlah musisi blues dan artis ternama di Tanah Air, antara lain Gugun Blues Shelter ft. Emmy Tobing, Endah N Rhesa, Nosstress ft. Made Mawut, dan Balawan & Maxell Reunion.

Ada juga Bali Blues Brother, Suradipa & Gus Teja, Glambeer, The Bardogs, Crazy Horse ft. Joni Agung, The Ratrocker, serta Blues Community.

“Bali Blues Festival merupakan salah satu atraksi internasional unggulan kami dan menjadi salah satu event musik blues terbesar di Asia Tenggara yang menawarkan musik blues dipadu keindahan kawasan Pulau Peninsula, The Nusa Dua, Bali,” kata Managing Director The Nusa Dua, I Gusti Ngurah Ardita.

Dengan tema "Classic Rock Celebration", line-up BBF 2019 akan menampilkan kombinasi blues dan classic rock serta kolaborasi artis setiap harinya.

"Sesuai temanya (dan kolaborasi kami dengan Emmy Tobing), kami akan membawakan beberapa lagu cover version seperti lagunya Janis Joplin dan Tina Turner," kata Gugun, pentolan Gugun Bleus Shelter, saat dihubungi Indozone di sela-sela latihan untuk BBF.

"Emmy (Tobing) juga akan berbagi vokal sama gue di lagu GBS, "Soul On Fire". Kami enggak mengubah aransemen lagu ini, tapi Emmy lah yang kami tantang untuk masuk ke dalam musik kami."

Dalam kesempatan berbeda, gitaris Bali kebanggaan Indonesia I Wayan Balawan juga memastikan kepada Indozone akan membawakan lagu Yngwie Malmsteen bersama Balawan & Maxell Reunion. 

"Ada satu lagu Yngwie (Malmsteen), terus lagu Iron Maiden, ACDC, dan Deep Purple. Kami aransemen sedikit lagunya. Kami masukin unsur-unsur blues-nya agar tetap sesuai tema," terang Balawan.

Editor: Administrator

Tags

Rekomendasi

Terkini

X